Tabrakan Commuter Line vs Avanza Sebabkan 5 Orang Luka-luka

Jum'at, 25 Desember 2015 - 19:03 WIB
Tabrakan Commuter Line vs Avanza Sebabkan 5 Orang Luka-luka
Tabrakan Commuter Line vs Avanza Sebabkan 5 Orang Luka-luka
A A A
JAKARTA - Kecelakaan antara KRL Commuter Line dengan mobil Avanza di perlintasan kereta api Tanah Kusir, Jakarta Selatan, mengakibatkan lima penumpang di mobil tersebut terluka. Seluruh korban kini berada di RS Suyoto, Bintaro.

Kelima korban luka-luka yakni, Viktor Adi Sulistyo (58) sopir Avanza mengalami luka pinggang dan kaki, Stefani Angelina (21) luka lecet di tangan kiri. Linda Maramis (50) ibu rumah tangga mengalami luka dan memar pada bagian dahi kiri dan Els Maramis (54) seorang ibu rumah serta Fransisca Evitia (17).

Seluruh korban merupakan warga Jalan Panti Asuhan 1, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol M Iqbal mengatakan, kecelakaan antara Commuter Line dan mobil Avanza itu terjadi saat mobil hendak menyeberangi pintu perlintasan kereta yang lokasinya dekat dengan TPU Tanah Kusir.

Saat itu, penjaga memberikan peringatan untuk tidak menerobos jalur, sebab, Commuter Line akan melintas. "Mobil ini terus saja melintas hingga posisi mobil setengah badan sudah berada di tengah-tengah rel dan akhirnya mobil yang dikendarai korban ditabrak," ujarnya saat dikonfirmasi, Jumat (25/12/2015).

Menurut Iqbal, mobil tersebut sempat terpelanting ke udara dan jatuh terbalik saat ditabrak Commuter Line. Alhasil, lima orang penumpang mobil pun mengalami luka-luka dan terpaksa dilarikan ke rumah sakit.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7462 seconds (0.1#10.140)
pixels