Jasa Marga: Kendaraan yang Melintasi Cikampek Melonjak 100 Persen

Kamis, 24 Desember 2015 - 14:46 WIB
Jasa Marga: Kendaraan yang Melintasi Cikampek Melonjak 100 Persen
Jasa Marga: Kendaraan yang Melintasi Cikampek Melonjak 100 Persen
A A A
BEKASI - Kemacetan yang terjadi di ruas jalan tol Cikampek tercatat sudah terjadi sejak semalam. Ribuan kendaraan sudah masuk ke tol Cikampek sejak pukul 21.00 WIB, Rabu (23/12/2015).

”Kepadatan terjadi sejak Rabu malam, kemacetan itu hingga kini belum bisa terurai,” ujar Humas PT Jasamarga Jakarta – Cikampek, Iwan Abrianto kepada wartawan, Kamis (24/12/2015).

Menurutnya, volume kendaraan yang melintasi tol Jakarta – Cikampek yang terdata di tol Cikarang Utama hingga pukul 06.00 WIB sebanyak 107.359 kendaraan.

Dengan demikian peningkatan kendaraan yang melintasi Jakarta – Cikampek dengan tujuan Bandung, Cikampek, dan Cikapali meningkat 100 persen dari jumlah kendaraan setiap harinya yang melintas. ”Memang didominasi oleh kendaraan pribadi untuk berlibur ke luar kota,” katanya.

Iwan menjelaskan, kemacetan panjang itu terjadi sepanjang 20 kilometer mulai dari kilometer 2 yang berada di Halim hingga Gebang Tol Cikarang Utama yang berada di Cikarang Barat Kabupaten. ”Selain volume kendaraan, kemacetan juga di akibatkan dengan keberadaan Rest Area,” ungkapnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6156 seconds (0.1#10.140)