Metro Mini vs KRL, Ini Permintaan Jokowi ke Jonan & Ahok
A
A
A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta Menteri Perhubungan Ignasius Jonan berkoordinasi dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) terkait kecelakaan antara KRL dengan Metro Mini 80.
"Arahan beliau (Jokowi) untuk saya dan Kemenhub bisa koordinasi dengan Gubernur DKI sebenarnya sudah di mulai kemarin," ujar Jonan usai menemui Presiden Jokowi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (7/12/2015).
Jonan menuturkan, koordinasi dengan Gubernur DKI dimaksudkan agar ada pembenahan disiplin sopir Metro Mini, pembahasan bagaimana mengatasi secara permanen perlintasan-perlintasan sebidang.
"Salah satu hal yang dimaksud dengan pembenahan disiplin adalah memeriksa apakah sopir Metro Mini itu memiliki SIM yang sesuai. Terus pemeriksaan kesehatan pengemudi, kelaikan kendaraan dan sebagainya. Kemarin katanya menerobos ya," tutur Jonan.
Jonan berpendapat ada dua cara yang bisa dijadikan solusi atas persoalan perlintasan sebidang, yakni perlintasan rel kereta api ditaruh di atas atau bikin underpass. "Kalau saya sih lebih baik underpass. Kalau relnya taruh di atas ongkosnya mungkin puluhan kali lebih besar dibanding bangun underpass atau flyover," ucapnya.
"Arahan beliau (Jokowi) untuk saya dan Kemenhub bisa koordinasi dengan Gubernur DKI sebenarnya sudah di mulai kemarin," ujar Jonan usai menemui Presiden Jokowi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (7/12/2015).
Jonan menuturkan, koordinasi dengan Gubernur DKI dimaksudkan agar ada pembenahan disiplin sopir Metro Mini, pembahasan bagaimana mengatasi secara permanen perlintasan-perlintasan sebidang.
"Salah satu hal yang dimaksud dengan pembenahan disiplin adalah memeriksa apakah sopir Metro Mini itu memiliki SIM yang sesuai. Terus pemeriksaan kesehatan pengemudi, kelaikan kendaraan dan sebagainya. Kemarin katanya menerobos ya," tutur Jonan.
Jonan berpendapat ada dua cara yang bisa dijadikan solusi atas persoalan perlintasan sebidang, yakni perlintasan rel kereta api ditaruh di atas atau bikin underpass. "Kalau saya sih lebih baik underpass. Kalau relnya taruh di atas ongkosnya mungkin puluhan kali lebih besar dibanding bangun underpass atau flyover," ucapnya.
(whb)