Ahok Enggak Takut Dipanggil KPK

Senin, 07 Desember 2015 - 10:27 WIB
Ahok Enggak Takut Dipanggil...
Ahok Enggak Takut Dipanggil KPK
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menanggapi positif penyerahan hasil audit investigasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait pembelian lahan RS Sumber Waras.

Orang nomor satu di DKI Jakarta itu juga mempersilakan KPK untuk membuktikan adanya indikasi kerugian daerah yang mencapai Rp191 miliar.

"Bagus, enggak apa-apa. Silakan saja, KPK nanti memutuskan ada kerugian negara atau tidak," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (7/12/2015).

Ahok memastikan, dirinya akan datang jika dipanggil KPK. "Saya kira biar KPK saja (yang) putuskan. Hasil audit BPK serahkan KPK, silakan saja KPK putuskan. Kalau dari KPK merasa ini ada kerugian negara, panggil kami sebagai saksi ya kita datang," tukasnya.

PILIHAN:

Kecewa Tak Diantar, Teman Ditikam Hingga Tewas

Cerita Bocah Aneh dan Setan Budek di Perlintasan Angke
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0157 seconds (0.1#10.140)