Truk Sampah Jakarta Dihadang, Ahok: DKI Lagi Dipaksa!

Rabu, 04 November 2015 - 12:04 WIB
Truk Sampah Jakarta...
Truk Sampah Jakarta Dihadang, Ahok: DKI Lagi Dipaksa!
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyebut penghadangan yang dilakukan sejumlah ormas di wilayah Cileungsi sebagai bentuk pemaksaan. Tujuannya agar Pemprov DKI Jakarta tetap memakai PT Godang Tua Jaya dan PT Navigate Organic Energy Indonesia (NOEI) sebagai pengelola Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) Bantargebang, Bekasi, Jawa Barat.

"Memang kalau menurut saya kenapa ini terjadi karena memang mau memaksa kami tetap mengandalkan PT Godang Tua Jaya dan dia mau minta nambah tipping fee tiap tahun," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu (4/11/2015).

Ahok menuturkan dia mendapat laporan saat kemarin di Dishub kota Bekasi yang masih menangkap truk sampah Jakarta pada pukul 05.00 pagi. (Baca: Warga dan Ormas Larang Truk Sampah Jakarta Masuk Bantar Gebang)

"Kemarin kita udah minta untuk temuin Pak Wali kota. Dishubnya Bekasi lucu juga, pulang nih mobil sampah kita jam 6 pagi ditangkap juga padahal kosong. Masa abis drop jam 5, pulang ditangkap juga. Nah ini kan emang mau maksa kita," tukasnya.

Ahok memastikan Pemprov DKI akan mengambil alih pengelolaan TPST Bantar Gebang meski dipertanyakan apakah mampu atau tidak.

PILIHAN:

Pengamat: Ahok Panik BPK Temukan Kasus Sumber Waras

Oknum Anggota Kostrad Tembak Mati Pengendara Motor di Cibinong
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1218 seconds (0.1#10.140)