Ahok Akan Tindak Suporter Bola Perusak Bus

Sabtu, 17 Oktober 2015 - 23:48 WIB
Ahok Akan Tindak Suporter...
Ahok Akan Tindak Suporter Bola Perusak Bus
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) meminta informasi kepada kepolisi tentang identitas 10 suporter bola yang melakukan pelemparan batu ke bus jurusan Bandung.

Ahok ingin mengetahui apakah di antara mereka berstatus pelajar. Jika demikian, Ahok ingin mengetahui asal sekolah mereka.

"Saya juga sudah minta juga kepada Kapolda kalau sudah tangkap anak-anak yang lempar itu saya ingin tahu mereka sekolah di mana. Kalau memang mereka ada pakai Kartu Jakarta Pintar segala macam ya harus kita cabut," ujar Ahok di Jakarta Barat, Sabtu (17/10/2015).

Dia mengungkapkan pencabutan Kartu Jakarta Pintar (KJP) bertujuan untuk memberikan sanksi kepada anak-anak tersebut.

"Supaya ada sanksi. Jadi kita tidak bisa mengatakan kalau orang yang ekonominya rendah boleh berbuat seenaknya seolah dia di atas hukum," tegas Ahok.

Sebelumnya, sebanyak 10 suporter dari salah satu klub bola di Indonesia diamankan pihak kepolisian. Mereka diduga telah melakukan perusakan bus di sejumlah lokasi, seperti di sekiotar Pancoran dan Jalan Asia Afrika, Senayan, Jakarta Pusat.

Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Aswin, membenarkan peristiwa itu. Mereka yang diamankan adalah R (17), B (18), ES (18), W (18), AFC (18), AKD (19), A (19), AM (20), AS (25), dan AM (29).

"Sekarang ke-10 pemuda yang diringkus itu masih dimintai keterangan di Polres Jakarta Selatan," kata Aswin di Jakarta, Sabtu 17 Oktober 2015.


PILIHAN:


Serang Bus Berpelat D, 10 Suporter Bola Diamankan Polisi
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1192 seconds (0.1#10.140)