Warga Bukit Duri Pasrah Digusur, Asal Pemerintah Lakukan Ini

Selasa, 08 September 2015 - 02:11 WIB
Warga Bukit Duri Pasrah...
Warga Bukit Duri Pasrah Digusur, Asal Pemerintah Lakukan Ini
A A A
JAKARTA - Warga Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, mengaku belum ada sosialisasi yang dilakukan pemerintah daerah (pemda) terkait rencana penggusuran wilayah itu. Bahkan, hingga kini tidak ada pertemuan antara lurah dan warga yang membahas soal penggusuran.

"Sampai saat ini tidak ada pertemuan mas. Lurah, camat enggak ada yang buat pertemuan dengan warga masalah penggusuran," kata Jasandi, perwakilan warga Bukit Duri saat ditemui Sindonews belum lama ini.

Jasandi yang juga menjabat sebagai Ketua RT05/12 mengaku, tidak keberatan dengan adanya normalisasi kali, atau relokasi yang direncanakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

"Warga enggak menolak mau digusur, asal ada omongan dahulu, sosialisasi begitulah. Setiap permasalahan kan ada solusinya kalau kita duduk bareng," tuturnya.

Sekadar diketahui, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) akan kembali melakukan penggusuran di Ibu Kota Jakarta. Target yang tak lama lagi akan diratakan dengan tanah adalah wilayah Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.

PILIHAN:

Ahok Ancang-ancang Gusur Warga Bukit Duri


Informasi Penggusuran Belum Jelas, Warga Bukit Duri Resah
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1060 seconds (0.1#10.140)