Mobil Dinas Anggota DPRD Kota Bekasi Disikat Maling

Rabu, 05 Agustus 2015 - 02:17 WIB
Mobil Dinas Anggota...
Mobil Dinas Anggota DPRD Kota Bekasi Disikat Maling
A A A
BEKASI - Mobil dinas yang dipinjamkan ke anggota DPRD Kota Bekasi Herman raib digondol pencuri di Jalan Raya Hankam, Pondok Melati, Kota Bekasi. Mobil milik anggota Fraksi PDIP ini hilang di garasi sebuah kios penjualan ikan.

Kasubbag Humas Polresta Bekasi Kota AKP Siswo menjelaskan, mobil pelat merah itu hilang pada Senin 3 Agustus kemarin sekitar pukul 05.30 WIB. Mobil itu dititipkan Herman ke tempat tetangganya yang menjual ikan.

"Hasil olah TKP pelaku masuk dengan cara membongkar gembok gerbang rumah sekaligus kios tersebut. Selanjutnya, pelaku membawa kabur mobil dinas itu," jelas Siswo, Selasa 4 Agustus 2015 kemarin. Menurut Siswo, petugas masih menyelidiki kasus ini dan memburu para pelaku.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Aset Daerah (DPKAD) Kota Bekasi, Yayan Yuliana mengatakan, hilangnya mobil dinas itu tentu menjadi tanggungjawab anggota DPRD yang bersangkutan. "Mobil itu tidak diasuransikan oleh Pemkot Bekasi. Jadi tangungjawab pribadi dan harus diganti, karena milik negara," katanya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0914 seconds (0.1#10.140)