Jika Ditolak, Rekan Indonesia Ancam Demo Kemenkes Lagi

Kamis, 11 Desember 2014 - 16:48 WIB
Jika Ditolak, Rekan Indonesia Ancam Demo Kemenkes Lagi
Jika Ditolak, Rekan Indonesia Ancam Demo Kemenkes Lagi
A A A
JAKARTA - Puluhan Relawan Kesehatan Indonesia (Rekan Indonesia) untuk Rizky Triwibowo akan menggelar aksi unjuk rasa lagi di Kementerian Kesehatan (Kemenkes) besok.

Pasalnya, Kemenkes menolak tuntutan jaminan Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) untuk Rizky Triwibowo yang sedang dirawat di Rumah Sakit Islam Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Koordinator demo Fajar mengatakan, pihak keluarga telah menemui perwakilan Kemenkes siang tadi. Dalam pertemuan tersebut, aspirasi yang diteriakan oleh pihaknya sudah ditampung.

"Perwakilan Kemenkes dan keluarga yang didampingi perwakilan Rekan Indonesia sudah bertemu. Hasilnya belum bisa diputuskan hari ini. Katanya besok putusannya," ujarnya pada Sindonews di depan gedung Kemenkes, Jakarta Selatan, Kamis (11/12/2014).

Dia menuturkan, saat melakukan konsolidasi, pihak Kemenkes hanya mengirimkan perwakilannya saja. Maka itu, putusannya baru keluar Jumat 12 Desember 2014.

"Atasannya lagi enggak di tempat. Jadi, harus dirembukin dahulu. Kalau besok putusannya ditolak, kami adakan aksi lagi dengan lebih banyak personel," katanya.

Dia menambahkan, aksi solidaritas sendiri untuk membantu rakyat kecil yang sedang terkena musibah seperti yang dialami oleh Rizky Triwibowo. Jangan sampai pihak pemerintah menelantarkan orang-orang kecil.

Terlebih, Rizky sedang terkena penyakit langka dan membutuhkan biaya banyak guna keperluan pengobatannya.

"BPJS itu memang sering melakukan ini ke rakyat. Kami enggak mau rakyat kecil mengalami nasib begini terus-menerus. Ini sudah kena penyakit langka, butuh biaya besar, dan keluarganya kehabisan dana. Masa dibiarkan begitu saja oleh pemerintah," paparnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5980 seconds (0.1#10.140)