Bersembunyi di Halte Busway, 2 Penodong Ditangkap

Jum'at, 05 Februari 2016 - 08:33 WIB
Bersembunyi di Halte Busway, 2 Penodong Ditangkap
Bersembunyi di Halte Busway, 2 Penodong Ditangkap
A A A
JAKARTA - Polsek Pulogadung menangkap dua pria yang diduga akan melakukan penodongan di Terminal Pulogadung, Jakarta Timur. Mereka ditangkap saat bersembunyi di dalam halte busway.

Kasubag Humas Polres Jakarta Timur Kompol Husaima menjelaskan, awalanya warga sekitar curiga degan gerak-gerik Willy Siahaan (30) dan Avit Sihombing (34) di sekitar terminal.

"Anggota dan warga ingin mencari tahu tapi keduanya lari ke dalam terminal dan menghilang," ujar Husaima kepada wartawan, Jumat (5/2/2016).

Setelah dicari cukup lama, warga dan polisi menemukan keduanya sedang bersembunyi di dalam halye busway. Saat digeledah, salah satunya membawa senjata api jenis revolver.

"Satu diantara mereka membawa senjata menyerupai senjata polisi revolver merk Python 357 yang disimpan di paha Willy," tambahnya.

Kepada petugas, pistol mainan yang dibawa digunakan untuk melakukan penodongan. "Kami pastikan senjata yang digunakan mainan, kami sedang dalami kasus ini," tutup Husaima.

PILIHAN:

Sidang Kasus UPS, Ahok Tak Berkutik Ditunjukan Bukti Ini

Jessica Bantah Tuduhan Ayah Mirna
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2322 seconds (0.1#10.140)