Dapat Bantuan Gerobak dan Modal Usaha dari Perindo, Pedagang Berharap Omzet Penjualan Naik

Jum'at, 07 Oktober 2022 - 19:09 WIB
loading...
Dapat Bantuan Gerobak dan Modal Usaha dari Perindo, Pedagang Berharap Omzet Penjualan Naik
Pedagang mi ayam di kawasan Bintaro Jakarta Selatan, Solikhin bersyukur atas bantuan gerobak dan modal usaha yang diberikan Partai Perindo. Foto: MPI/Rizky Syahrial
A A A
JAKARTA - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) terus bertindak nyata turun tangan, peduli dan terlibat langsung memberdayakan masyarakat khususnya pedagang UKM. Perindo memberikan gerobak dan bantuan usaha modal kepada pedagang di Jakarta Selatan.

Salah satu pelaku usaha UKM dengan berjualan mi ayam di kawasan Bintaro Jakarta Selatan, Solikhin bersyukur atas bantuan gerobak dan modal usaha yang diberikan Perindo.
Baca juga: Dapat Gerobak dari Perindo, Pedagang Siomay: Sangat Membantu Sekali

Dengan bantuan gerobak dari Perindo, dia berharap dapat meningkatkan omzet penjualan dan menambah konsumen. "Mudah-mudahan usaha saya dan Perindo maju lancar. Dagangan saya maju pesat, bisa nambah konsumen," kata Solikhin, Jumat (7/10/2022).

Dia berdoa untuk Perindo agar terus membantu pedagang UKM sehingga perekonomian Indonesia bertambah maju. "Semoga Perindo selalu berkomitmen kepada pedagang kecil," ucapnya.

Perindo kembali membagikan gerobak dan bantuan modal usaha kepada beberapa pedagang Usaha Kecil Menengah (UKM). Kali ini, gerobak dan bantuan modal usaha dibagikan kepada pedagang di wilayah Jakarta Selatan.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1618 seconds (0.1#10.140)