Korsleting Listrik Diduga Penyebab Kebakaran di Simprug Golf 2 Jaksel, Kerugian Rp5 Miliar

Minggu, 21 Agustus 2022 - 16:37 WIB
loading...
Korsleting Listrik Diduga Penyebab Kebakaran di Simprug Golf 2 Jaksel, Kerugian Rp5 Miliar
Kebakaran permukiman padat penduduk di Jalan Simprug Golf 2, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Minggu (21/8/2022) diduga akibat korsleting listrik di salah satu rumah warga. Foto: SINDOnews/Ari Sandita Murti
A A A
JAKARTA - Kebakaran permukiman padat penduduk di Jalan Simprug Golf 2, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Minggu (21/8/2022) diduga akibat korsleting listrik di salah satu rumah warga. Kerugian akibat kebakaran mencapai Rp5 miliar.

"Dugaan sementara korsleting listrik dan kerugian ditaksir mencapai Rp5 miliar," ujar Staf Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan Ruwanto, Minggu (21/8/2022).

Kebakaran berawal dari rumah warga bernama Sambiyo (66). Penghuni di rumah tersebut panik lalu langsung turun dari lantai atas sambil berteriak kebakaran dan meminta pertolongan warga.
Baca juga: Syok Akibat Kebakaran Simprug Golf 2 Jaksel, 1 Warga Meninggal Dunia

"Karena api kian membesar dan warga berusaha memadamkan, tapi api makin membesar kemudian warga segera menghubungi pihak Damkar untuk meminta bantuan," ucapnya.

Luas kawasan yang terbakar di permukiman warga itu sekitar 2 hektare. Akibat kebakaran, satu warga meninggal dunia karena syok.

"Satu orang meninggal dunia karena syok dan kelelahan atas nama Nanang (48)," kata Ruwanto.

Warga RT 09/08 Simprug Golf bernama Wasma mengatakan, warga yang meninggal dunia itu tinggal di kawasan RT 09 yang mana tak dilanda kebakaran, hanya berdampingan saja lokasinya dengan titik kebakaran. Korban meninggal karena syok akibat kebakaran.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1397 seconds (0.1#10.140)