Overload Listrik, 9 Rumah Ludes Terbakar di Tambora Jakbar

Jum'at, 01 April 2022 - 17:51 WIB
loading...
Overload Listrik, 9 Rumah Ludes Terbakar di Tambora Jakbar
Si jago merah melahap sembilan rumah tinggal warga di Jalan Jembatan Besi 8 Gang Duri Indah Tambora, Jakarta Barat, Jumat (1/4/2022). Foto/Dok Damkar DKI
A A A
JAKARTA - Si jago merah melahap sembilan rumah tinggal warga di Jalan Jembatan Besi 8 Gang Duri Indah Kelurahan Jembatan Besi, Tambora, Jakarta Barat atau tepatnya di belakang Mall Seasons City pada Jumat (1/4/2022) pukul 13.39 WIB.

Dugaan sementara api berasal dari overload atau kelebihan tegangan listrik di salah satu rumah warga.

”Terjadi overload beban listrik pada KWH meter di salah satu rumah warga sehingga menimbulkan percikan api,” kata Kasie Ops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Barat, Sjukri Bahanan, Jumat (1/4/2022).

Pihaknya kemudian mengerahkan sebanyak 19 unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) yang diisi 95 personel ke lokasi kejadian. Adapun api berhasil dipadamkan sekira 2,5 jam kemudian. ”Waktu mulai operasi pukul 14.02 WIB, selesai operasi 16.35 WIB,” tuturnya.

Sjukri memastikan, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa kebakaran di luas area 300 meter persegi itu. Namun demikian, kerugian yang dialami para penghuni rumah ditaksir mencapai hingga Rp525 juta. “Ada 15 KK dan 45 jiwa yang terdampak,” kata dia.
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1716 seconds (0.1#10.140)