Anies Cek Revitalisasi TIM Cikini Sambil Ajak Ibunda Jalan-jalan
loading...
A
A
A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak sang Ibunda berjalan-jalan sore di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (20/3/2021).
"Bersama Ibu, sore-sore menyusuri trotoar Jalan Cikini Raya. Menikmati suasana yang tenang, teduh. Mulai dari depan Taman Ismail Marzuki hingga dekat Kantor Pos Cikini," tulisnya di akun Instagramnya aniesbaswedan.
Baca juga: Ibunda Ulang Tahun ke-81, Anies Baswedan Doakan Panjang Usia
Selama setahun ini, Ibunda Anies berada di Jakarta. Meskipun lanjut usia, sang Ibunda tetap mengabdikan diri sebagai dosen. "Tetap memberi kuliah setiap hari Jumat siang, melalui video conference. Tapi sangat jarang bepergian keluar rumah," tambahnya.
Mantan Mendikbud itu juga sembari mengecek proyek revitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM) Cikini. "Kami menyusuri sepanjang jalan cikini yang trotoarnya sudah selesai dan bisa dinikmati. Ini bagian dari rencana untuk membangun kawasan yang meningkatkan interaksi antar warga. Diharapkan bisa memberikan manfaat ekonomis, sosiologis dan juga aspek kultural. Sore itu sekaligus menyaksikan bangunan bagian depan komplek Taman Ismail Marzuki. Tahap pertama yang telah tuntas dibangun. Berhenti di lokasi signage, menjelaskan bahwa kini pendatang baru di Jakarta sekalipun bisa tahu informasi rute bus yang lewat di halte tsb. Tiap halte memiliki informasi yang lengkap," urainya.
Baca juga: Makan Mie Aceh di Warung Pinggir Jalan, Anies Temukan Anak Muda Tangguh, Ulet, dan Ceria
"Alhamdulillah. Sebuah sore yang mengesankan. Di masa kecil dulu, kalau sore hari sering diajak Ibu atau ayah jalan-jalan dengan dibonceng sepeda, kini giliran Ibu yang diajak jalan-jalan menyusuri salah satu kawasan penuh sejarah di Jakarta," sambung Anies.
"Bersama Ibu, sore-sore menyusuri trotoar Jalan Cikini Raya. Menikmati suasana yang tenang, teduh. Mulai dari depan Taman Ismail Marzuki hingga dekat Kantor Pos Cikini," tulisnya di akun Instagramnya aniesbaswedan.
Baca juga: Ibunda Ulang Tahun ke-81, Anies Baswedan Doakan Panjang Usia
Selama setahun ini, Ibunda Anies berada di Jakarta. Meskipun lanjut usia, sang Ibunda tetap mengabdikan diri sebagai dosen. "Tetap memberi kuliah setiap hari Jumat siang, melalui video conference. Tapi sangat jarang bepergian keluar rumah," tambahnya.
Mantan Mendikbud itu juga sembari mengecek proyek revitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM) Cikini. "Kami menyusuri sepanjang jalan cikini yang trotoarnya sudah selesai dan bisa dinikmati. Ini bagian dari rencana untuk membangun kawasan yang meningkatkan interaksi antar warga. Diharapkan bisa memberikan manfaat ekonomis, sosiologis dan juga aspek kultural. Sore itu sekaligus menyaksikan bangunan bagian depan komplek Taman Ismail Marzuki. Tahap pertama yang telah tuntas dibangun. Berhenti di lokasi signage, menjelaskan bahwa kini pendatang baru di Jakarta sekalipun bisa tahu informasi rute bus yang lewat di halte tsb. Tiap halte memiliki informasi yang lengkap," urainya.
Baca juga: Makan Mie Aceh di Warung Pinggir Jalan, Anies Temukan Anak Muda Tangguh, Ulet, dan Ceria
"Alhamdulillah. Sebuah sore yang mengesankan. Di masa kecil dulu, kalau sore hari sering diajak Ibu atau ayah jalan-jalan dengan dibonceng sepeda, kini giliran Ibu yang diajak jalan-jalan menyusuri salah satu kawasan penuh sejarah di Jakarta," sambung Anies.
(jon)