1 Pasien Positif Corona di Pondok Aren Meninggal Dunia

Selasa, 17 Maret 2020 - 00:05 WIB
1 Pasien Positif Corona...
1 Pasien Positif Corona di Pondok Aren Meninggal Dunia
A A A
TANGERANG - Satu pasien positif virus Corona di Kota Tangerang Selatan (Tangsel), dikabarkan meninggal dunia. Pasien merupakan warga Kecamatan Pondok Aren.

Kabar mengejutkan ini disampaikan Gubernur Banten Wahidin Halim, melalui video singkat berdurasi 1.21 menit. Dalam video itu, Gubernur menyebut, jumlah positif Corona di Banten saat ini mencapai sekira lima orang.

Wahidin juga mengatakan, dua orang yang positif tinggal di Kecamatan Kelapa Dua, satu orang di Kecamatan Curug, Kota Serang, satu orang tinggal di Kecamatan Ciledug, dan seorang lagi tinggal di wilayah Pondok Aren.

"Dari 5 orang itu yang positif terkena virus Corona, satu orang dari Pondok Aren, tadi sore meninggal dunia," kata Gubernur Banten Wahidin Halim, dikutip Senin (16/3/2020).

Lebih lanjut, Wahidin mengimbau masyarakat agar tetap tinggal di rumah dan jangan pergi ke luar rumah jika tidak ada keperluan mendadak. Video gubernur ini pun dengan cepat tersebar, membuat panik masyarakat.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie yang dikonfirmasi terkait adanya warga Tangsel di Kecamatan Pondok Aren yang positif Corona dan meninggal dunia, masih belum memberikan keterangan.

Saat dihubungi, Ben, demikian pria paruh baya ini biasa disapa, masih belum memberikan jawaban, meski ponselnya menunjukkan sedang dalam kondisi online.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0993 seconds (0.1#10.140)