MNC Peduli dan Lotte Mart Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Jakarta

Senin, 06 Januari 2020 - 15:29 WIB
MNC Peduli dan Lotte...
MNC Peduli dan Lotte Mart Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Jakarta
A A A
JAKARTA - MNC Peduli bekerja sama dengan Lotte Mart memberikan bantuan kepada korban banjir di Pangadegan , Jakarta Selatan dan Rawa Buaya , Jakarta Barat, Senin (6/1/2020).

Direktur Marketing PT Lotte Mart Indonesia, Evi Lionawan mengatakan, bantuan ini dikhususkan bagi para korban bencana banjir yang sangat memerlukan ularan tangan semua pihak untuk meringankan beban mereka."Hari ini Lotte Mart memang memberikan bantuan ke Pangadegan dan Rawa Buaya," kata Evi disela-sela pemberian bantuan kepada kotban banjir di GOR Pangadegan, Jakarta Selatan, Senin (6/1/2020).

Evi menuturkan, bantuan yang diberikan kepada para pengungsi di Pangadegan terdiri dari popok, selimut, pembersih lantai, air mineral, mie instan, biskuit dan susu."Totalnya ada sebanyak 1.400 jiwa yang kami salurkan bantuannya untuk di Pangadegan dan untuk di Rawa Buaya sekitar 890 jiwa," tuturnya.

Evi berharap semoga bantuan tersebut bermanfaat dalam membantu warga yang sedang mengalami musibah."Harapannya tentu bisa meringankan beban sedikit beban dan bantuan kami dapat segera disalurkan tanpa ada hambatan serta pembagiannya harus mengedepankan keadilan," ujarnya.

Sementara itu, Head of CSR MNC Group Tengku Havid mengatakan, bantuan ini diberikan karena melihat masih banyaknya pengungsi yang belum dapat kembali ke tempat tinggalnya masing-masing."Sebagian warga disini rumahnya masih kotor dan dan belum dapat ditempati, mereka sudah kerja bakti, tapi kondisi masih lembab," ujarnya.

Melalui kerja sama ini Havid berjanji akan menyalurkan bantuan tersebut secara merata dan adil kepada para pengungsi korban bencana banjir. "Kita berharap dengan memberikan sedikit bantuan dapat meringankan beban dari para saudara-saudara kita yang tertimpa musibah," ucapnya.
(mhd,ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1013 seconds (0.1#10.140)