Istana Siapkan 13 Titik Panggung Hiburan di Sudirman-Thamrin saat Pelantikan Presiden

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 07:44 WIB
loading...
Istana Siapkan 13 Titik...
Istana bekerja sama dengan Pemprov Jakarta menyiapkan 13 titik panggung hiburan sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin saat pelantikan Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka, Minggu (20/10/2024). Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Istana bekerja sama dengan Pemprov Jakarta menyiapkan 13 titik panggung hiburan sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin saat pelantikan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, Minggu, 20 Oktober 2024.

“Kami sudah mempersiapkan di sekitar Sudirman dan Thamrin, kurang lebih ada 13 titik bersama dengan BUMN, bersama BUMD Jakarta agar masyarakat datang merayakan pelantikan Presiden,” ujar Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono yang dikutip, Sabtu (19/10/2024).



Panggung hiburan dimulai pukul 11.00 WIB dari Ratu Plaza di Jalan Jenderal Sudirman hingga Patung Kuda yang berada di kawasan Thamrin. Kawasan tersebut menjadi jalan bagi iring-iringan Presiden Prabowo menuju Istana Kepresidenan.

Pihaknya juga menyiapkan hadiah atau doorprize bagi masyarakat yang hadir di FX Sudirman, Area Gate 7 Gelora Bung Karno (GBK), Stasiun Mass Rapid Transit (MRT), hingga kantor-kantor sekitar Sudirman-Thamrin.

“Jadi masyarakat bisa menyaksikan dan diharapkan berpartisipasi. Misalnya, titik ada di FX Sudirman, area gate 7 GBK, stasiun MRT, Graha BNI, Patung Kuda, serta sekitar kantor pusat BRI,” katanya.

Heru menambahkan pemilik-pemilik gedung di Sudirman-Thamrin juga diminta mengerahkan karyawannya menyambut pelantikan besok. Malam harinya, tamu-tamu negara yang telah hadir akan dijamu Presiden Prabowo di Istana.

(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1829 seconds (0.1#10.140)