Ridwan Kamil Enggak Masalah Debat Cagub-Cawagub Pilkada Jakarta Digelar 3 Kali

Minggu, 22 September 2024 - 16:05 WIB
loading...
Ridwan Kamil Enggak...
KPU DKI Jakarta telah menetapkan tiga kali debat di Pilkada Jakarta 2024. Cagub Jakarta, Ridwan Kamil mengaku siap untuk melakukan debat tersebut. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - KPU DKI Jakarta telah menetapkan tiga kali debat di Pilkada Jakarta 2024. Calon Gubernur (Cagub) Jakarta, Ridwan Kamil mengaku siap untuk melakukan debat tersebut.

"Enggak ada masalah, sudah dua kali pilkada, ya pilkada tiga (kali) debat. Saya sudah pernah, enam kali debat,” kata dia kepada wartawan, Minggu (22/9/2024).

RK mengaku tidak ada persiapan khusus dalam menghadapi debat. Terpenting dia berkata, dirinya telah memiliki data hingga solusi untuk disampaikan di debat nanti.

"Jadi persiapan, yang penting saya berbasis data, berbasis solusi, berbasis pengalaman,” jelas dia.



Sebelumnya, KPU DKI Jakarta mengatakan akan ada tiga kali debat bagi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta 2024. pelaksanaan debat perdana digelar pada 6 Oktober mendatang.

"Kami sudah menyelenggarakan rapat bersama dengan para TV penyelenggara dan sudah ada masing-masing debat, ada tiga kali debat. Jadi untuk debat pertama kami laksanakan tanggal 6 Oktober,” kata Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan, Pemilih dan Partisipasi masyarakat KPU DKI Jakarta, Astri Megatari Minggu (22/9/2024).

Astri menjelaskan, teknis debat akan dilakukan secara bersamaan antara gubernur dan wakil gubernur.

"Jadi nanti paslon tersebut kami lakukan berbarengan gitu, bukan seperti pilpres kemarin yang satu-satu gitu kan. Kalau kemarin kan ada capres, ada debat capres gitu. Kalau untuk pilkada, debatnya ini langsung, jadi dua-duanya akan langsung dihadirkan pada saat tiga kali debat itu,” ujar dia.

Dia menambahkan, debat akan diselenggarakan dengan durasi waktu 150 menit sudah termasuk jeda iklan. Untuk lokasi, lanjut dia, pihaknya masih melakukan koordinasi dengan pihak terkait.

"Lalu juga untuk durasi, ini kemungkinan kami akan sekitar 150 menit untuk masing-masing debat dengan pelaksanaan 120 menit dan 30 menit untuk jeda iklan,” ungkapnya.

"Kemudian juga untuk lokasi, nanti kami masih menunggu tempat-tempat yang nantinya akan diajukan oleh para penyelenggara ini, para TV penyelenggara sebagai lokasi untuk penyelenggaraan debat. Jadi koordinasi itu masih terus kami lakukan," jelas dia.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1632 seconds (0.1#10.140)