Pesta Imlek Termahal di Gading Serpong, Bawa Suasana Shanghai

Selasa, 05 Februari 2019 - 03:09 WIB
Pesta Imlek Termahal...
Pesta Imlek Termahal di Gading Serpong, Bawa Suasana Shanghai
A A A
TANGERANG - The Springs Club, Gading Serpong, kembali menggelar pesta Imlek. Pesta berlangsung dengan meriah dan mewah, bertajuk A Night in Shanghai 2019.

Tampak para pengunjung perumahan Gading Serpong memakai baju merah dan perhiasan memasuki gedung. Mereka langsung disajikan minuman soda segar.

Para pengunjung juga disajikan permainan musik klasik dari negeri China dan tarian singa Barong Shai. Para tamu juga disajikan dengan pembuatan kaligrafi dan ramalan.

Kemudian, mereka digiring masuk ke dalam ruangan besar. Di sini, ritual yang sangat ditunggu-tunggu pengunjung. Yakni Yee Sang atau menyantap hidangan khas Imlek.

"Seremoni ini merupakan tradisi khas Imlek. Yaitu menyantap hidangan pembuka," ujar Helmy Purboyakti, selaku General Manager Group Clubs Summarecon, tadi malam.

Yee Sang Ceremony, dimulai dari mengaduk hidangan secara bersama-sama dengan menggangkat setinggi-tingginya oleh orang yang duduk satu meja dan telah dipesan.

"Lalu, sambil saling mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek sebagai lambang yang menyiratkan akan rejeki dan kemakmuran melimpah akan tercapai," sambungnya.

Tradisi Yee Sang ini, dimulai di Chaozhou dan Shantou, sejak zaman Dinasti Song Selatan, sebagai bentuk harapan adanya keharmonisan dan kemakmuran.

"Kami juga menghadirkan special guest star Helena Idol, untuk menghibur seluruh tamu yang hadir, dengan membawakan lagu-lagu Mandarin," ungkap Helmy Purboyakti lagi.

Para tamu yang hadir, merupakan undangan spesial berkantung tebal. Mereka akan menikmati dinner dan food parade, berisi 9 jenis menu makanan premium di mejanya.

"Penjualan dimulai dari harga Rp7.000.000, hingga Rp 10.000.000 permejanya. Kami membuka seat terbatas sebanyak 58 meja dengan kapasitas 10 orang," pungkasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7290 seconds (0.1#10.140)