HT Kunjungi Bazar dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Johar Baru

Rabu, 27 Desember 2023 - 13:27 WIB
loading...
HT Kunjungi Bazar dan...
Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo mengunjungi bazar dan pemeriksaan kesehatan gratis di Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat, Rabu (27/12/2023). Foto/Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo mengunjungi bazar dan pemeriksaan kesehatan gratis di Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat, Rabu (27/12/2023). Daerah tersebut merupakan Dapil Ketua Umum Kartini Perindo Liliana Tanoesoedibjo (DKI 2 DPR RI) dan Herwanto (Dapil Jakarta Pusat DPRD DKI).

"Mengunjungi bazar murah dan cek kesehatan gratis di Kelurahan Tanah Tinggi, Kec. Johar Baru, Jakarta Pusat, yang merupakan Dapil DKI 2 DPR RI (Ibu Liliana Tanoesoedibjo) dan Dapil Jakarta Pusat DPRD DKI (Bapak Herwanto, SH)," ujar Hary Tanoesoedibjo pada laman Instagram miliknya, Rabu (27/12/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Liliana Tanoesoedibjo mendorong ibu-ibu khususnya di Kelurahan Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat untuk melengkapi diri masing-masing dengan skill hingga ilmu untuk mendidik anak-cucu. Hal itu bertujuan untuk menciptakan generasi penerus bangsa yang cerdas dan memiliki skill dan kepribadian baik.



"Kepada Ibu-ibu, perlengkapi diri dengan sebaiknya terutama skill, kepandaian, ilmu, untuk apa? Untuk kita mendidik anak-anak kita semuanya. Untuk mendidik cucu kita, untuk menjadi orang-orang yang berguna, untuk menjadi generasi penerus bangsa yang cerdas, yang skill full, dan kepribadian baik," kata Liliana.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1523 seconds (0.1#10.140)