Digelar Malam Hari, Lampu Panggung dan Kristal Hiasi Pagelaran Istana Berbatik

Sabtu, 30 September 2023 - 17:40 WIB
loading...
Digelar Malam Hari,...
Sejumlah lampu panggung dan kristal menghiasi perhelatan Istana Berbatik. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Jelang perhelatan Istana Berbatik, berbagai lampu panggung dan kristal menghiasi sejumlah lokasi. Pemasangan lampu-lampu tersebut untuk memeriahkan acara Istana Berbatik yang akan digelar pada pada Minggu, 1 Oktober 2023 malam.

Berbeda dengan event Istana Berkebaya pada 6 Agustus 2023 yang diselenggarakan pagi hingga sore hari. Pada penyelenggaraan Istana Berbatik akan diselenggarakan mulai pada malam hari sekitar Pukul 19.00 WIB.

Pengamatan MNC Portal di lokasi, sejumlah petugas tampak memasang dan menyiapkan arah lampu dari sejumlah sudut panggung pelaksanaan Istana Berbatik.

Sejumlah lampu kristal yang biasa terpasang di gedung-gedung event megah tampak tergantung pada pohon yang ada di depan Istana Merdeka di Jalan Medan Merdeka Utara. Selain itu lampu sorot dipasang di masing-masing sudut panggung untuk memanjakan mata tamu penonton.



Hingga Pukul 17.00 WIB tampak sejumlah perempuan berparas cantik dari Putri Indonesia berlenggak lenggok melintasi panggung.

Sedangkan pemain musik di dekat panggung utama bagian tengah juga memainkan sejumlah lagu yang akan dibawakan pada esok hari salah satunya yakni 'Yang Penting Happy '.

Sedangkan untuk speaker tampak tersebar baik di bagian tengah panggung hingga di sepanjang barisan kursi tamu undangan.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2278 seconds (0.1#10.140)