Warga Kampung Gembira Gembrong Rasakan Dampak Nyata Program Bedah Kawasan Baznas Bazis DKI Jakarta

Rabu, 19 April 2023 - 22:22 WIB
loading...
Warga Kampung Gembira...
Foto udara Kampung Gembira Gembrong seusai dibangun pascakebakaran pada saat Ramadan tahun 2022 lalu. Foto: Antara/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menjelang Idulfitri tahun 2022 lalu, permukukiman Kampung Gembira Gembrong, Jatinegara, Jakarta Timur, kebakaran dahsyat. Ratusan rumah warga yang dihuni sekitar 700 jiwa, luluh lantak dilahap api.

Usai kejadian tersebut, Baznas Bazis DKI Jakarta bekerja sama dengan sejumlah pihak melakukan program pembangunan rumah warga korban kebakaran. Revitalisasi Kampung Gembira Gembrong dilakukan Baznas Bazis DKI Jakarta melalui program bedah kawasan dengan menganggarkan dana dari zakat, infak, sedekah (ZIS) warga Jakarta.

Pada 1 Juli 2022 peletakan batu pertama dilakukan. Kemudian 7 Oktober 2022 bedah kawasan Kampung Gembira Gembrong diresmikan. Warga pun dapat kembali menghuni rumah mereka.


Pada Ramadan tahun ini, bertepatan dengan satu tahun peristiwa kebakaran Kampung Gembira Gembrong, warga kembali merasakan dampak nyata program pembangunan bedah kawasan Baznas BAZIS DKI Jakarta.

Diketahui, Baznas Bazis DKI Jakarta memiliki program revitalisasi pada kampung-kampung yang terkena bencana, dan telah dilaksanakan sejak tahun 2020. Beberapa tempat telah dibangun pembangunan kampung dengan mengusung konsep “Kampung Regeneration".

Ketua Rukun Tetangga (RT) 04 Kampung Gembira Gembrong, Jatinegara, Mugiharto, mengungkapkan, program bedah kawasan Baznas BAZIS DKI berdampak nyata dan dirasakan langsung oleh masyarakat di wilayahnya.

"Kegiatan Baznas BAZIS DKI jelas memiliki dampak nyata. Selain membangun sarana fisik juga membangun SDM yang terlihat nyata dirasakan langsung oleh warga, yaitu dengan membangun rumah warga yang juga difasilitasi pembangunan PAUD, sarana bermain, dan yang terbaru adanya pembangunan Masjid Nurul Hidayah," katanya, Rabu (19/4/2023).

Tidak saja sarana fisik yang dibangun oleh Baznas Bazis DKI Jakarta, program membangun mental dan spiritual juga dilakukan melalui kegiatan Duta Santri Mengaji. Terbaru melalui program Pesantren Ramadhan.

Mugiharto mengungkapkan bahwa dengan pembangunan saran fisik seperti rumah dan sarana umum, termasuk fasilitas masjid di Kampung Gembira Gembrong, masyarakat kini aktif berkegiatan dan berinteraksi. Melalui masjid misalnya, warga membuat berbagai kegiatan keagamaan serta kegiatan silaturahmi sesama warga.

Senada dengan Mugiharto, Ketua Rukun Warga (RW) 01, Kampung Gembira Gembrong, Wahidin, menjelaskan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh Baznas Bazis DKI sangat berdampak terhadap pengembangan sumber daya manusia di wilayahnya. Selain itu juga membantu memulihkan keadaan pascakejadian kebarakan pada saat Ramadan tahun lalu.

"Kegiatan yang dilakukan oleh Baznas BAZIS DKI sangat berdampak terhadap pengembangan sumber daya manusia di wilayah RW 01 Kampung Gembira Gembrong. Selain itu juga mampu membantu memulihkan keadaan pasca kejadian kebarakan di Kampung Gembira Gembrong tahun lalu," Ujar Wahidin.

Wahidin berharap agar program-program Baznas BAZIS DKI ini dapat berlanjut hingga tahun berikutnya, dan dapat menjadi kampung percontohan yang ada di ibu kota Jakarta.

Ramadhan tahun 2023 Baznas BAZIS DKI Jakarta juga mengadakan program Pesantren Ramadhan selama 25 hari di wilayah Kampung Gembira Gembrong. Program Pesantren Ramadhan secara resmi telah ditutup pada Minggu (16/4/2023), yang dihadiri Kasie Pendayagunaan Baznas (Bazis) Provinsi DKI Jakarta Mohd Raja Zamzami.

"Semoga kegiatan seperti ini akan terus berlanjut di setiap Ramadan tiba, sehingga bisa memberikan dampak yang positif terhadap lingkungan dan anak-anak kampung gembira gembrong," kata Raja Zamzami.

Ia menjelaskan, Program Pesantren Ramadhan Baznas Bazis DKI di Kampung Gembira Gembrong merupakan bagian dari program Ramadhan Penuh Warna BAZNAS BAZIS DKI Jakarta tahun 2023.

"Tujuan Pesantren Ramadhan ini sendiri adalah agar menjadikan anak-anak di Kampung Gembira Gembrong lebih paham agama serta mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari," jelas Raja Zamzami.

Selama mengikuti program Pesantren Ramadhan, anak-anak Kampung Gembira Gembrong dibekali materi-materi bahan ajar, di antaranya materi baca tulis Al-Qur'an dan hafalan hadits, serta materi umum tentang Islam, seperti pembelajaran ahlak, adab, dan juga ketauhidan.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1531 seconds (0.1#10.140)