Dapat Takjil, Warga Doakan Pemuda Perindo Bawa Kemajuan untuk Indonesia

Jum'at, 07 April 2023 - 17:48 WIB
loading...
Dapat Takjil, Warga...
Pemuda Perindo membagikan puluhan paket hidangan takjil untuk berbuka puasa di Jalan Plumpang Semper, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Jumat (7/4/2023). Foto: MPI/Carlos Roy Fajarta
A A A
JAKARTA - Sejumlah warga di Jalan Plumpang Semper, Koja, Jakarta Utara yang mendapatkan takjil dari Pemuda Perindo mendoakan agar Partai Persatuan Indonesia (Perindo) membawa kebaikan dan kemajuan bangsa Indonesia.

Fajri, warga Tugu Selatan mengaku senang bisa mendapatkan takjil dari Pemuda Perindo. "Lumayan, saya dapat takjil buat buka puasa," katanya, Jumat (7/4/2023).

Dia mendoakan Perindo mendapatkan hasil terbaik dalam Pemilu 2024 dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat Indonesia. "Harapannya untuk Partai Perindo agar bisa mengubah negara ini menjadi lebih baik lagi ke depannya," ucapnya.
Baca juga: Pemuda Perindo Bagikan Puluhan Takjil Berbuka Puasa di Plumpang Semper

Suparji, pemulung barang bekas dari Kampung Tanah Merah yang kebetulan melintas di Jalan Plumpang Semper mengaku senang bisa mendapatkan takjil. "Mudah-mudahan Perindo bisa lebih maju ke depan," ujarnya.

Pemuda Perindo membagikan puluhan paket hidangan takjil untuk berbuka puasa di Jalan Plumpang Semper, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Jumat (7/4/2023).

Wakil Ketua DPW Pemuda Perindo DKI Jakarta Andy Affandy mengatakan, kehadirannya untuk berbagi kebahagiaan bersama masyarakat yang sedang melintas di jalan protokol tersebut.

"Jadi hari ini Insyaallah kita akan melakukan buka bersama untuk saudara kita dan teman-teman di Jakarta Utara," ujar Andy.

Bacaleg DPRD DKI Dapil Jakarta Utara 2 itu juga menyebutkan sesudah pembagian takjil juga akan melaksanakan kegiatan buka puasa bersama para pengurus Pemuda Perindo dan warga sekitar didahului kultum oleh ustaz.

Partai Perindo yang sudah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) dengan nomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu akan berjuang untuk kesejahteraan rakyat.

Dia mengungkapkan pada Ramadan ini pihaknya membagikan beberapa kali takjil, khususnya di Jakarta Utara. "Khususnya di Plumpang Semper, Marunda, Cilincing, Rorotan, Sukapura, dan sekitarnya. Jadi rutin di beberapa daerah. Pembagian hari ini 100 porsi untuk di Plumpang Semper," ujar Andy.

Untuk penerima bantuan takjil diharapkan menebarkan semangat berbagi kepada sesama manusia di bulan suci Ramadan.

"Harapannya semoga banyak yang menularkan ke banyak organisasi maupun teman-teman Pemuda, Pemuda Jakarta Utara, dan DPD-DPD Jakarta Utara, Partai Perindo khususnya untuk membagikan keberkahan," katanya.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1499 seconds (0.1#10.140)