6 Orang Tertimpa Pohon Tumbang di Balai Kota, 2 Korban Luka Berat
Kamis, 10 November 2022 - 20:43 WIB
JAKARTA - Enam orang terimpa pohon tumbang di halaman Balai Kota DKI Jakarta saat hujan disertai angin kencang, Kamis (10/11/2022) sore. Dua korban mengalami luka parah.
"Tiga orang luka ringan ditangani di layanan kesehatan Balai Kota. Satu orang luka ringan dan dua orang luka berat dirujuk ke RSUD Tarakan," tulis keterangan BPBD DKI Jakarta.
Akibat kejadian tersebut Pemadam Kebakaran hingga Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) turun berjibaku menangani pohon tumbang tersebut.
Pohon besar yang tumbang di halaman Balai Kota itu menimpa anggota polisi. Dua orang anggota polisi yang sebelumnya mengawal aksi unjuk rasa tertimpa reruntuhan pohon saat beristirahat dan bercengkrama dengan teman sejawatnya di area tersebut.
Pengawas Jalur Hijau Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat Slamet Prakoso mengtakan, tumbangnya pohon di halaman Balai Kota itu dikarenakan usainya yang sudah tua.
"Sebenernya sudah cukup tua. Ini karena ada pelapukan. Kena penyakit, ada pelapukan akar," ujar Prakoso.
Akibat kejadian ini pihaknya akan mengecek pohon-pohon yang tersebar di Jakarta. Termasuk, terkait usia agar diadakan kembali peremajaan.
"Tiga orang luka ringan ditangani di layanan kesehatan Balai Kota. Satu orang luka ringan dan dua orang luka berat dirujuk ke RSUD Tarakan," tulis keterangan BPBD DKI Jakarta.
Akibat kejadian tersebut Pemadam Kebakaran hingga Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) turun berjibaku menangani pohon tumbang tersebut.
Pohon besar yang tumbang di halaman Balai Kota itu menimpa anggota polisi. Dua orang anggota polisi yang sebelumnya mengawal aksi unjuk rasa tertimpa reruntuhan pohon saat beristirahat dan bercengkrama dengan teman sejawatnya di area tersebut.
Pengawas Jalur Hijau Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat Slamet Prakoso mengtakan, tumbangnya pohon di halaman Balai Kota itu dikarenakan usainya yang sudah tua.
"Sebenernya sudah cukup tua. Ini karena ada pelapukan. Kena penyakit, ada pelapukan akar," ujar Prakoso.
Akibat kejadian ini pihaknya akan mengecek pohon-pohon yang tersebar di Jakarta. Termasuk, terkait usia agar diadakan kembali peremajaan.
(thm)
tulis komentar anda