Sandiaga Uno: Revitalisasi UMKM Adalah Kuncinya

Selasa, 07 Juli 2020 - 15:26 WIB
Sandi merasa miris dengan hal itu. Sebab, pelaku UMKM dalam menjalankan bisnis mereka memiliki keluarga yang harus dihidupi. Belum lagi kenaikan biaya rumah tangga di saat ekonomi memburuk membuat pelaku UMKM tertekan ganda.

Dia menyarankan agar pemerintah secepatnya melakukan reprioritizing. Sandi menyebutkan setiap ekonomi Indonesia terkena krisis selama ini bisa bertahan dan bangkit lantaran peran UMKM yang amat besar dalam menggerakkan roda perekonomian.

Pemerintah pusat memang sudah membuat paket kebijakan untuk membantu pelaku UMKM dengan anggaran Rp34,15 triliun. Sayangnya, kebijakan itu belum juga dieksekusi.

Sandi menyarankan pemerintah membalikkan tren saat ini. Caranya dengan memberikan dukungan insentif dan serial paket kebijakan yang cepat dan tepat sasaran. "Ini untuk sektor UMKM dan ekonomi keluarga," ucapnya.
(jon)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More