Perempuan Bercadar Penerobos Istana Presiden Diduga Simpatisan ISIS

Selasa, 25 Oktober 2022 - 12:36 WIB
Perempuan bercadar bersenjatakan pistol menerobos Istana Presiden di Jakarta Pusat. Foto/Istimewa
JAKARTA - Seorang perempuan bercadar nekat menerobos Istana Presiden dan menodong anggota Paspampres dan Polisi di Jalan Merdeka, Jakarta Pusat, Selasa 25 Oktober 2022 sekira pukul 07.00 WIB.

Pengamat Teroris Universitas Indonesia, Ridlwan Habib mengatakan bahwa wanita bercadar tersebut diduga merupakan simpatisan ISIS. ”Pelaku kemungkinan besar adalah lone wolf yang punya simpati terhadap jaringan ISIS,” kata Ridlwan, Selasa (25/10/2022).

Direktur The Indonesia Intelligence Institute ini menjelaskan, hanya ISIS yang memperbolehkan wanita untuk melakukan penyerangan. Sementara jaringan teroris dunia yang lain seperti Al Qaeda melarang wanita ikut berperang.



”Al Qaeda dan kelompok teror lain melarang wanita ikut berperang dan hanya laki laki yang menjadi penyerang,” ungkapnya.

Untuk diketahui, perempuan bercadar mencoba menerobos masuk ke kawasan Istana pada Selasa 25 Oktober 2022 pagi.Perempuan itu menodongkan senjati api ke Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

Wakapolres Jakarta Pusat AKBP Setyo Koes Heriyanto mengatakan, saat pelaku telah diamankan dan sedang menjalani pemeriksaan lebih lanjut.Saat melancarkan aksinya, perempuan tersebut tidak membawa identitas dan membawa senpi FN.
(ams)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More