Anies Revitalisasi Stadion Tim Laskar Si Pitung Persitara Berstandar FIFA
Rabu, 12 Oktober 2022 - 20:09 WIB
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di masa akhir jabatannya melakukan peletakan batu pertama revitalisasi Stadion Tugu, Koja, Jakarta Utara, Rabu (12/10/2022). Stadion Tugu dinilai sudah tidak layak digunakan.
Stadion kebanggan Tim Laskar Si Pitung atau Persitara Jakarta Utara itu sudah berusia kurang lebih 35 tahun.
"Stadion ini secara fasilitas sudah tidak layak lagi. Bisa dilihat di sini, banyak fasilitas yang rusak, umur 35 tahun. Karena itu kita lakukan revitalisasi," kata Anies.
Anies menjelaskan, revitalisasi Stadion Tugu mengusung konsep lapangan berstandar FIFA dengan kapasitasn 4.000 penonton.
"Lapangannya berstandar FIFA dan kapasitasnya dua kali lipat dari semula 2.000 penonton. Nanti diharapkan bisa mencapai 4.000 penonton," sebut Anies.
Revitalisasi Stadion Tugu menelan anggaran sebesar Rp181 miliar yang bersumber dari Surat Persetujuan Penunjukan Penggunaan Lokasi atau Lahan (SP3L). Stadion Tugu ditargetkan rampung pada November 2023.
"Pembangunan dilakukan dua tahap. Tahap pertama lapangan dan kapasitas stadion pinggir sehingga tribun dibangun pada tahap kedua," tuturnya.
Rencana revitalisasi Stadion Tugu sudah digaungkan sejak HUT Ke-42 Persitara Jakarta Utara pada 29 Desember 2021. Namun, proses revitalisasi baru dimulai menjelang Anies purna tugas yang menyisakan beberapa hari lagi atau 16 Oktober.
Hadir mendampingi Anies di antaranya Ketua TP PKK DKI Fery Farhati, Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) DKI Jakarta Achmad Firdaus, Asisten Kesejahteraan Rakyat (Askesra) Sekda Provinsi DKI Jakarta, Uus Kuswanto, dan perwakilan kontraktor yang akan membangun Stadion Tugu.
Stadion kebanggan Tim Laskar Si Pitung atau Persitara Jakarta Utara itu sudah berusia kurang lebih 35 tahun.
"Stadion ini secara fasilitas sudah tidak layak lagi. Bisa dilihat di sini, banyak fasilitas yang rusak, umur 35 tahun. Karena itu kita lakukan revitalisasi," kata Anies.
Anies menjelaskan, revitalisasi Stadion Tugu mengusung konsep lapangan berstandar FIFA dengan kapasitasn 4.000 penonton.
"Lapangannya berstandar FIFA dan kapasitasnya dua kali lipat dari semula 2.000 penonton. Nanti diharapkan bisa mencapai 4.000 penonton," sebut Anies.
Revitalisasi Stadion Tugu menelan anggaran sebesar Rp181 miliar yang bersumber dari Surat Persetujuan Penunjukan Penggunaan Lokasi atau Lahan (SP3L). Stadion Tugu ditargetkan rampung pada November 2023.
"Pembangunan dilakukan dua tahap. Tahap pertama lapangan dan kapasitas stadion pinggir sehingga tribun dibangun pada tahap kedua," tuturnya.
Rencana revitalisasi Stadion Tugu sudah digaungkan sejak HUT Ke-42 Persitara Jakarta Utara pada 29 Desember 2021. Namun, proses revitalisasi baru dimulai menjelang Anies purna tugas yang menyisakan beberapa hari lagi atau 16 Oktober.
Hadir mendampingi Anies di antaranya Ketua TP PKK DKI Fery Farhati, Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) DKI Jakarta Achmad Firdaus, Asisten Kesejahteraan Rakyat (Askesra) Sekda Provinsi DKI Jakarta, Uus Kuswanto, dan perwakilan kontraktor yang akan membangun Stadion Tugu.
(thm)
tulis komentar anda