Anies: Formula E Jadi Pesan Tanggung Jawab Indonesia Terhadap Perubahan Iklim

Sabtu, 04 Juni 2022 - 12:48 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat berada di sirkuit Formula E, Ancol, Jakarta Utara.Foto/MPI/Carlos Roy Fajarta
JAKARTA - Perhelatan balap Formula E di sirkuit Ancol, Jakarta Utara, menjadi sebuah pesan tanggung jawab Indonesia terhadap tantangan perubahan iklim. Hal itu diungkapkan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan .

"Pesan kepada kita semua, mari kita mengantisipasi secara bertahap, mengubah kegiatan kita yang menghasilkan polusi menjadi kegiatan bebas polusi. Formula E ini adalah tentang tanggung jawab kita melalui global challenge yaitu climate change," ujar Anies kepada awak media di dekat area Fans Store Sirkuit Formula E, Sabtu (4/6/2022) siang.

Dia mengatakan, perhelatan Formula E di Jakarta merupakan pesan bagi seluruh dunia bahwa Indonesia berpatisipasi aktif dalam mempromosikan kendaraan ramah lingkungan yakni mobil listrik. Baca: Anies: Formula E Bukan Sekadar Balapan, tapi Menyelamatkan Lingkungan

"Ini adalah persembahan kita untuk Ibu Pertiwi dan pesan kepada dunia karena ini disaksikan oleh lebih dari 150 negara," katanya. Baca: Anies: Formula E Bukan Sekadar Balapan, tapi Menyelamatkan Lingkungan

Sebagai diketahui dalam pelaksanaan balap Formula E hari ini pada pagi hari akan dilaksanakan latihan bebas dari pukul 07.15 - 09.30 WIB. Sedangkan kualifikasi akan dilakukan pada Pukul 10.40 - 11.55 WIB.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More