Tabrakan Beruntun di Senen, Roda Mobil Ertiga Copot
Kamis, 24 Februari 2022 - 10:04 WIB
JAKARTA - Tiga mobil MPV terlibat tabrakan beruntun di Jalan Raya Paseban, Senen, Jakarta Pusat , Kamis (24/2/2022) pagi.Ketiga mobil tersebut tampak ringsek di bagian depan dan belakang.
"Kamis (24/2) Kecelakaan di Jalan Raya Paseban, Senen, Jakarta Pusat pada pagi hari ini dan sudah dalam penanganan petugas," tulis akun Instagram @jktinfo seperti dikuti, Kamis (24/2/2022).
Dalam video yang diunggah akun Instagram @jktinfo terlihat Suzuki Ertiga berwarna cokelat metalik dalam kondisi ringsek pada bagian depan serta roda depan sebelah kanan terlepas. Kemudian, Toyota Calya berwarna hitam ringsek pada bagian depan.
Kemudian, Suzuki Ertiga berwarna putih ringsek pada bagian belakang. Terlihat pula derek atau towing dari pihak kepolisian dalam unggahan tersebut.
Sementara itu, kecelakaan beruntun ini belum diketahui kronologis dan ada tidaknya korban dalam peristiwa tersebut.
"Belum diketahui detail kronologis maupun ada tidaknya korban terkait kecelakaan lalu lintas tersebut," jelasnya.
Kapolsek Senen Kompol Ari Susanto mengatakan, kecelakaan tersebut kini telah ditangani pihak Laka Lantas Polres Metro Jakarta Pusat.
"Ke Laka Lantas Polres," kata Ari saat dihubungi.
Lebih lanjut, MNC Portal Indonesia telah mengonfirmasi pihak Satlantas Polres Metro Jakarta Pusat. Namun, hingga berita ini diturunkan belum mendapat keterangan mengenai kecelakaan itu.
"Kamis (24/2) Kecelakaan di Jalan Raya Paseban, Senen, Jakarta Pusat pada pagi hari ini dan sudah dalam penanganan petugas," tulis akun Instagram @jktinfo seperti dikuti, Kamis (24/2/2022).
Dalam video yang diunggah akun Instagram @jktinfo terlihat Suzuki Ertiga berwarna cokelat metalik dalam kondisi ringsek pada bagian depan serta roda depan sebelah kanan terlepas. Kemudian, Toyota Calya berwarna hitam ringsek pada bagian depan.
Kemudian, Suzuki Ertiga berwarna putih ringsek pada bagian belakang. Terlihat pula derek atau towing dari pihak kepolisian dalam unggahan tersebut.
Sementara itu, kecelakaan beruntun ini belum diketahui kronologis dan ada tidaknya korban dalam peristiwa tersebut.
"Belum diketahui detail kronologis maupun ada tidaknya korban terkait kecelakaan lalu lintas tersebut," jelasnya.
Kapolsek Senen Kompol Ari Susanto mengatakan, kecelakaan tersebut kini telah ditangani pihak Laka Lantas Polres Metro Jakarta Pusat.
"Ke Laka Lantas Polres," kata Ari saat dihubungi.
Lebih lanjut, MNC Portal Indonesia telah mengonfirmasi pihak Satlantas Polres Metro Jakarta Pusat. Namun, hingga berita ini diturunkan belum mendapat keterangan mengenai kecelakaan itu.
(mhd)
tulis komentar anda