Profil Kombes Pol Imran Edwin Siregar, Kapolres Depok yang Tegas Perangi Kejahatan Jalanan

Rabu, 19 Januari 2022 - 10:25 WIB
Kombes Pol Imran Edwin Siregar resmi menjabat Kapolrestro Depok. Foto: SINDOnews/R Ratna Purnama
JAKARTA - Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Imran Edwin Siregar merupakan Kapolres Metro Depok yang gencar memberantas sejumlah kejahatan jalanan yang ada di wilayah hukumnya.

Bahkan, Imran yang juga lulusan Akademi Polisi (Akpol) 1990 ini mempunyai pengalaman dalam bidang intel. Sebelum menjabat sebagai Kapolres Metro Depok, Imam pernah menjabat sebagai Direktur Intelijen dan Keamanan (Dir Intelkam) Polda Aceh.

Pada tahun 2021, tindak kejahatan di Depok mengalami penurunan sebesar 16,76 persen. Pada tahun 2020 sebanyak 895 kasus, sedangkan 2021 hanya 745 kasus.



“Secara umum dapat disampaikan hasil Crime Total (CT) pada tahun 2020 sebesar 895 kasus, dan tahun 2021 hanya 745 (kasus). Terjadi penurunan 16,76 persen,” kata Imran di Aula Atmani Adhi Wedana, Depok, Jumat 31 Desember 2021.

Tidak hanya pemberantasan kejahatan jalanan, di bawah pimpinan Kombes Pol Imran sejumlah kasus terus ditanganinya dengan baik. Bahkan, untuk kasus viral yang menjadi perhatian publik sebanyak 10 kasus.

Tidak hanya itu, di penghujung tahun 2021 jajaran Polrestro Depok berhasil mengamankan 1.004 botol minuman keras (miras).

Tidak hanya itu, di tangan pria kelahiran 19 Juni 1969 sejumlah persoalan selama pandemic Covid-19 juga berhasil ditangani dengan baik. Menindak sejumlah travel gelap, pengawalan illegal, dan knalpot bising. Polisi juga melakukan penindakan kepada para pelanggar.

“Dari operasi tersebut diperoleh 22 unit kendaraan travel gelap, 286 pelanggar knalpot bising, dan 1 unit sepeda motor,” tukasnya.

Tidak hanya itu, Polres Metro Depok di bawah tangan Kombes Pol Imran Edwin Siregar ini mempunyai sepak terjang yang baik dalam mengungkap kasus kejahatan lainnya seperti begal. Tim Jaguar Polres Metro Depok yang sempat akan dibubarkan dan kini menjadi Tim Patroli Presisi Polri sangat disengani. Meski mempunyai peralatan lengkap dan canggih, tim ini tetap mengedepankan humanisme saat berhadapan dengan masyarakat.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More