Lihat dari Dekat Stadion Megah, Warga Tanjung Priok Kunjungi JIS

Sabtu, 15 Januari 2022 - 01:28 WIB
Warga Kelurahan Tanjung Priok berkunjung ke Jakarta International Stadium (JIS), Jumat (14/1/2022). Foto/Ist
JAKARTA - Warga Kelurahan Tanjung Priok berkunjung ke Jakarta International Stadium ( JIS ), Jumat (14/1/2022). Kegiatan ini bertujuan untuk melihat megahnya JIS dari dekat dan membangun rasa memiliki pada hasil pembangunan yang dilakukan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Ada sebanyak 50 orang yang ikut. Kunjungan ke JIS ini bersama tokoh-tokoh masyarakat Tanjung Priok seperti Ketua RW, Ketua RT, LMK, PKK Kelurahan Tanjung Priok, Jumantik, Dasawisma, dan Pos Yandu," kata Lurah Tanjung Priok Teguh Subroto, Jumat (14/1/2022).

Dia mengatakan, melalui kunjungan ini diharapkan warga Jakarta Utara lebih bangga lagi menjadi warga Jakarta serta dapat menjaga bersama stadion megah tersebut. "Maksud dan tujuannya kegiatan ini adalah yang pertama untuk memperkenalkan secara langsung JIS sebagai stadion kebanggaan warga Provinsi DKI Jakarta khususnya Jakarta Utara karena lokasinya di Jakarta Utara," ujarnya.





Dia menambahkan, stadion JIS yang sudah terbangun dengan megah, ke depannya dapat dimanfaatkan dengan baik sehingga memunculkan semangat untuk menjadi atlet terbaik. "Masyarakat bisa memanfaatkan untuk kegiatan olah raga ataupun lainnya," ungkapnya.

Teguh berharap dengan kunjungan ini masyarakat dapat semakin cinta pada Jakarta sebagai tempat tinggalnya. "Harapannya tentu masyarakat dapat mengetahui hasil-hasil pembangunan yang dilakukan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, sehingga timbul rasa cinta, rasa memiliki yang tinggi pada hasil pembangunan ini," tuturnya.

Dalam kunjungan tersebut, warga Tanjung Priok datang menggunakan bus Trans Jakarta melalui Ramp Barat sebagai lokasi yang sudah terintegrasi dengan angkutan massal dan kemudian diajak berkeliling melihat suasana pembangunan lapangan yang sedang berlangsung.
(rca)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More