MNC Peduli Kembali Gelar Penyuluhan Gizi Balita dan Ibu Hamil di Cigombong Bogor

Sabtu, 06 November 2021 - 11:21 WIB
MNC Peduli menggelar penyuluhan gizi kepada balita dan ibu hamil di Posyandu Durian, Kampung Ciletuh Girang, Desa Wates Jaya, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, pada Sabtu (6/11/2021).Foto/MPI/Putra Ramadhani Astyawan
BOGOR - MNC Peduli menggelar penyuluhan gizi kepada balita dan ibu hamil di Posyandu Durian, Kampung Ciletuh Girang, Desa Wates Jaya, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, pada Sabtu (6/11/2021). Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap tumbuh kembang anak .

Penyuluhan diberikan kepada anak dengan mengukur berat badan, tinggi badan, lingkar kepala, dan lainnya. Sementara bagi ibu hamil ditimbang berat badannya untuk dilihat perkembangannya dari bulan ke bulan.

Dalam kunjungan yang kesekian kalinya ini, MNC Peduli juga memberikan bantuan asupan tambahan bagi balita. Hingga saat ini anak-anak yang dalam pemantauan MNC Peduli dan Posyandu Durian grafik pertumbuhan balita masih dalam garis batas aman.



Kader Posyandu Durian, Iyut sangat berterima kasih atas kepedulian dari MNC Peduli terkait penyuluhan gizi dan tumbuh kembang anak di kampungnya. Kesadaran masyarakat untuk memantau pertumbuhan anaknya juga meningkat.

"Sangat luar biasa ya, antusiasme masyarakat semangat sekali datang ke posyandu. Biasanya cuma sasaran 75 orang, sekarang hampir 100 orang," kata Iyut di lokasi, Sabtu (6/11/2021).

Iyut menambahkan, kerja sama yang telah dibangun antara Posyandu Durian dengan MNC Peduli dirasakan sangat bermanfaat. Tak hanya memantau, MNC juga memberikan asupan tambahan bagi anak.

"Banyak sekali ya manfaatnya dari kesehatan, gizi anak-anak. Terutama gizi anak-anak ya sangat diperhatikan sama MNC Peduli terutama yang berat badannya turun selalu di kasih sumbangan PMP itu sangat bermanfaat sekali," ungkapnya.

Dengan begitu, tumbuh kembang anak khususnya di Kampung Ciletuh Girang ini semakin baik. Diharapkan, kerjasama dengan MNC Peduli ini terus berlanjut.

"Setelah beberapa bulan bekerja sama dengan MNC Peduli banyak yang berat badannya naik. Kalau bisa sih pengin terus ya kerja sama dengan MNC Peduli. Penginnya terus karena selama ada MNC Peduli masyarakat antusiasme sekali membawa anak-anaknya dan anaknya juga semangat," ucap Iyut.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More