Cincin Anjasmara Lepas Berkat Bantuan Damkar DKI

Rabu, 15 September 2021 - 16:20 WIB
Cincin Widianto Anjasmara akhirnya lepas dari jari tangannya berkat bantuan petugas Damkar DKI Jakarta. Foto: IG @humasjakfire
JAKARTA - Cincin Widianto Anjasmara akhirnya lepas dari jari tangannya berkat bantuan petugas Damkar DKI Jakarta. Damkar selain bertugas memadamkan api juga kerap membantu warga yang kesulitan seperti mengevakuasi hewan hingga melepas cincin yang bikin bengkak jari.

Dalam video yang diunggah @humasjakfire memperlihatkan Anjasmara mendatangi petugas dengan menggunakan pakaian pramuka. Kemudian, petugas melepaskan cincin dengan cara melilitkan benang di jarinya. Setelah itu, cincin pun terlepas dari jarinya.

“Pelepasan cincinnya gak sakit. Emang the best banget lah,” kata Anjasmara kepada petugas Damkar DKI, Rabu (15/9/2021).



Baca juga: Mengapa Cincin Pernikahan Diletakkan di Jari Manis? Ini Alasannya

Unggahan video tersebut mengundang beragam reaksi netizen. “Ana2 bae,” tulis @sugeng_aryanto.

“Mantab ini,” kata @roy_pujangga.

“Serius gua baru tau damkar bisa ngurus beginian, gokil salut serba bisa,” ujar @rianti_hutapea28.
(jon)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More