Kebakaran di Kebon Nanas Jakarta Timur, 4 Mobil Damkar Dikerahkan

Sabtu, 16 Januari 2021 - 03:01 WIB
Foto: Ilustrasi/SINDOnews
JAKARTA - Kebakaran melanda kawasan Kebon Nanas, Jakarta Timur, Sabtu (16/1/2021) dini hari. Berdasarkan informasi BPBD DKI Jakarta , titik kenal api berada di GOR Otista.

"Pkl. 00.20 #Kebakaran di Jl. Kebon Nanas Selatan 1, Rt. 12/08, Kel. Cipinang Cempedak, Kec. Jatinegara, Jakarta Timur (Titik Kenal GOR Otista)," cuit akun Twitter BPBD Jakarta @BPBDJakarta seperti dikutip Okezone, Sabtu (16/1/2021). Baca juga: Dua Kali Salat Jumat Ponpes Al-Furqon Alami Kebakaran, Polisi Lakukan Penyelidikan

Untuk memadamkan api, petugas mengerahkan empat unit mobil pemadam kebakaran ke lokasi.

Petugas kebakaran sedang berusaha memadamkan amuk si jago merah. Belum diketahui berapa kerugian yang dialami akibat peristiwa tersebut. "Saat ini dalam proses pemadaman 4 unit DPK," tulis akun itu. Baca juga: Tragis, 3 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Ruko di Prabumulih
(jon)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More