Kebakaran di Perumnas Klender Jakarta Timur, 11 Mobil Damkar Dikerahkan
Senin, 07 Desember 2020 - 00:30 WIB
JAKARTA - Kebakaran melanda kawasan Perumnas Klender, Jalan Teratai Putih, Kelurahan Klender, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur . Peristiwa kebakaran itu dilaporkan terjadi pada Minggu (6/12/2020) sekitar pukul 23.00 WIB.
"Terima berita (laporan) pukul 23.00 WIB, pelapor warga datang ke pos 5.15.5," ujar Kasie Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, saat dikonfirmasi, Senin (7/12/2020) dini hari
Titik api diketahui berada di salah satu ruko dikawasan Perumnas Klender. Sebanyak 11 unit mobil damkar telah diterjunkan ke lokasi kebakaran agar api tidak merembet ke bangunan lain. (Baca juga: Dahsyatnya Ledakan Kilang Minyak di Afsel: Bangunan Bergetar, Langit Dipenuhi Bola Api)
Saat ini, petugas telah berhasil melokalisir api agar tidak merembet. "Sebanyak 11 unit (damkar) ditambah pendukung dikerahkan. Situasi perambatan sudah dilokalisir," tukasnya.
Belum diketahui asal mula kebakaran tersebut. Gatot juga belum membeberkan ada atau tidaknya korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. Saat ini petugas masih berupaya melakukan pendinginan.
"Terima berita (laporan) pukul 23.00 WIB, pelapor warga datang ke pos 5.15.5," ujar Kasie Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, saat dikonfirmasi, Senin (7/12/2020) dini hari
Titik api diketahui berada di salah satu ruko dikawasan Perumnas Klender. Sebanyak 11 unit mobil damkar telah diterjunkan ke lokasi kebakaran agar api tidak merembet ke bangunan lain. (Baca juga: Dahsyatnya Ledakan Kilang Minyak di Afsel: Bangunan Bergetar, Langit Dipenuhi Bola Api)
Saat ini, petugas telah berhasil melokalisir api agar tidak merembet. "Sebanyak 11 unit (damkar) ditambah pendukung dikerahkan. Situasi perambatan sudah dilokalisir," tukasnya.
Belum diketahui asal mula kebakaran tersebut. Gatot juga belum membeberkan ada atau tidaknya korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. Saat ini petugas masih berupaya melakukan pendinginan.
(thm)
tulis komentar anda