Pemuda 20 Tahun Tewas Disambar Kereta Api di Perlintasan Liar Bulak Kapal

Kamis, 20 Agustus 2020 - 14:04 WIB
Seorang pengendara sepeda motor tewas disambar Kereta Api Mutiara Selatan saat melintas diperlintasan liar pintu Bulak Kapal, Bekasi Timur, Kota Bekasi.Foto/SINDOnews/Ilustrasi.dok
BEKASI - Seorang pengendara sepeda motor tewas disambar Kereta Api Mutiara Selatan saat melintas diperlintasan liar pintu Bulak Kapal, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi . Korban yang diketahui bernama Mugeni (20) tewas dengan kondisi mengenaskan di lokasi kejadian.

Saat ini, jasad korban berada di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Bekasi guna kepentingan penyelidkan.”Korban sudah kami evakuasi tadi malam, kami masih melakukan pendalaman dan pemeriksaan kasus ini,” ungkap Kepala Sub Bagian Humas Polrestro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari, Kamis (20/8/2020).

Menurut Erna, peristiwa ini bermula ketika pria berusia 20 tahun itu hendak menuju lampu merah Bulak Kapal dari Perumnas 3, Kecamatan Bekasi Timur dengan sepeda motor bernomor polisi B 4077 SCY. Dengan kecepatan tinggi, korban telah menerobos rel 1 dan kemudian hendak berbalik arah. (Baca: Jasa Marga Catat Sudah 162 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jakarta)

”Dari arah Jakarta menuju Surabaya KA Mutiara Selatan melintas dengan kecepatan tinggi dan menyambar korban hingga terpental,” ujarnya. Pengendara yang melintas di sekitar lokasi kejadian kemudian ramai-ramai turun ke jalan. Mereka hendak menolong korban. Namun, kondisinya sudah tak dimungkinkan.

Sementara itu, kereta api dengan nomor 104 jurusan Jakarta-Surabaya tetap melaju. Jasad korban oleh petugas kepolisian di bawa ke RSUD Kota Bekasi. Petugas kemudian menghubungi pihak keluarga. Dalam insiden ini, Erna mengimbau kepada para pengendara bermotor untuk tetap memperhatikan rambu-rambu lalu lintas.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More