TPS di Tambun Selatan Kebakaran, Kepulan Asap Tebal Bikin Panik Warga dan Hambat Pengguna Tol

Senin, 25 September 2023 - 00:33 WIB
Tempat pembuangan sampah (TPS) di Kampung Buwek, Desa Sumber Jaya, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, kebakaran, Minggu (24/9/2023). Foto: Ist
BEKASI - Tempat pembuangan sampah (TPS) di Kampung Buwek, Desa Sumber Jaya, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, kebakaran , Minggu (24/9/2023). Kepulan asap tebal dari kebakaran membuat panik warga dan sempat menghambat laju pengguna Tol Cibitung- Cilincing.

"Tempat sampah ini memang panjang, karena dekat jalan tol jadi ketutup asap semua. Jalan tolnya itu ada di sebelah Barat, angin ya dari Timur," ujar Ketua RT setempat Eli Sanusi.

Eli mengatakan, kebakaran TPS itu sudah terjadi sejak Sabtu (23/9/2023) sekitar pukul 21.00 WIB. Saat itu api sudah dipadamkan oleh petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bekasi.

Akan tetapi, api kembali muncul pada Minggu (24/9/2023) siang. Warga yang berdekatan dari lokasi sempat panik melihat gumpalan asap tebal itu. "Karena sampah memang masih ada apinya, jadi gede lagi," katanya.

"Kebakaran inikan dekat permukiman warga, saya juga khawatir. Makanya untuk memadamkan api dibantu warga juga pakai blower sama mesin air," lanjut dia.





Petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bekasi Khoiru menyebutkan, pihaknya kembali mendapatkan laporan kebakaran pada Minggu (24/9/2024) siang.

"Yang terbakar objeknya pembuangan sampah, TPS, namun sudah dinonaktifkan, sudah lama, dua tahun," jelasnya.

Dugaan sementara, awal mula kebakaran yang terjadi di TPS dengan luas hampir 2 hektare itu akibat puntung rokok
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More