Kebakaran di Kota Tangerang Hanguskan 4 Lapak Pedagang

Senin, 11 September 2023 - 01:15 WIB
Kepala Pelaksana BPPD Kota Tangerang Mariono Hasan mengatakan, kebakaran yang terjadi di Jalan Garuda, Kelurahan Batu Jaya, Batuceper, Kota Tangerang menghanguskan empat lapak. Foto/istimewa
TANGERANG - Kepala Pelaksana BPPD Kota Tangerang Mariono Hasan mengatakan, kebakaran yang terjadi di Jalan Garuda, Kelurahan Batu Jaya, Batuceper, Kota Tangerang menghanguskan empat lapak. "Terdiri dari lapak kusen, lapak palet plastik, lapak besi tua, dan lapak plastik (tong) lainnya," kata Mariono, Senin (11/9/2023).

Mariono mengaku mendapatkan laporan terkait peristiwa kebakaran dari warga pukul 20.18 WIB, Minggu (10/9/2023). Mendapat laporan tersebut, pihaknya langsung mengerahkan personel dan beberapa unit yang dibutuhkan. "11 mobil Damkar dengan anggota 49 orang (personel)," ujarnya.



Mariono menduga, kebakaran disebabkan aktivitas warga membakar sampah di sekitar TKP. Dari pembakaran sampah tersebut kemudian merembet ke lapak yang berjejer di Jalan Garuda. "Diduga adanya pembakaran sampah sehingga merembet ke tempat lain. Dari titik tengah, lapak kusen," jawab Mariono.

Mariono memastikan kebakaran yang terjadi bukan melanda gudang karoseri. "Bukan gudang karoseri, tapi lapak. lapak kusen, lapak palet plastik, lapak tong, dan lapak besi tua," kata Mariono.
(cip)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More