Lalu Lintas di Sekitar Masjid Istiqlal Jakarta Malam Ini Macet Parah
Senin, 21 Agustus 2023 - 21:57 WIB
JAKARTA - Kemacetan parah terjadi di sekitar Masjid Istiqlal , Jakarta Pusat, Senin (21/8/2023) malam. Hal itu imbas adanya acara Tablig Akbar yang berlangsung di Masjid Istiqlal.
Pantauan MNC Portal di lokasi pukul 21.23, acara tablig akbar di Masjid Istiqlal sudah berlangsung. Namun masih banyak jamaah yang terus berdatangan.
Terlihat para jamaah menyeberang di berbagai titik. Akibatnya, kendaraan yang melintas di kawasan Masjid Istiqlal harus mengalami perlambatan.
Kemacetan diperparah lantaran banyak kendaraan yang parkir di bahu jalan. Ruas jalan yang bisa dilalui kendaraan hanya tersisa satu jalur.
Tablig akbar di Masjid Istiqlal ini mengundang penceramah dari Yaman, yakni Habib Usman bin Hafidz. Kegiatan tablig akbar bersama Habib Usman bin Hafidz ini dimulai sekitar pukul 20.00 WIB.
Lihat Juga: Profil Friederich Silaban, Anak Pendeta yang Ditunjuk Soekarno Jadi Arsitek Masjid Istiqlal
Pantauan MNC Portal di lokasi pukul 21.23, acara tablig akbar di Masjid Istiqlal sudah berlangsung. Namun masih banyak jamaah yang terus berdatangan.
Terlihat para jamaah menyeberang di berbagai titik. Akibatnya, kendaraan yang melintas di kawasan Masjid Istiqlal harus mengalami perlambatan.
Kemacetan diperparah lantaran banyak kendaraan yang parkir di bahu jalan. Ruas jalan yang bisa dilalui kendaraan hanya tersisa satu jalur.
Tablig akbar di Masjid Istiqlal ini mengundang penceramah dari Yaman, yakni Habib Usman bin Hafidz. Kegiatan tablig akbar bersama Habib Usman bin Hafidz ini dimulai sekitar pukul 20.00 WIB.
Lihat Juga: Profil Friederich Silaban, Anak Pendeta yang Ditunjuk Soekarno Jadi Arsitek Masjid Istiqlal
(thm)
tulis komentar anda