Ingat! Jembatan Otista Bogor Ditutup 1 Mei-8 Desember 2023

Sabtu, 29 April 2023 - 15:54 WIB
Jembatan Otista, Kota Bogor ditutup 1 Mei-8 Desember 2023. Penutupan jalan demi pembangunan jembatan tersebut. Foto: Dok Pemkot Bogor
BOGOR - Jembatan Otista, Kota Bogor ditutup 1 Mei-8 Desember 2023. Penutupan jalan demi pembangunan jembatan tersebut.

"Langsung dikerjakan kontraktor dan ditargetkan selesai selambat-lambatnya 8 Desember 2023," kata Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto, Sabtu (29/4/2023).

Baca juga: Urai Kemacetan di Bogor, Jembatan Otista Dibongkar Total



Selama proses pembangunan berlangsung akan dipantau dengan kamera pengawas atau CCTV untuk memastikan progresnya tepat waktu.

"Semua bisa cek real time progresnya. Setiap hari akan kami monitor karena tidak boleh mundur. Saya tekankan betul kepada kontraktor tidak boleh mundur harus ontime dan sesuai tahapan," ujarnya.

Pembangunan Jembatan Otista demi mengurangi kemacetan karena ada penyempitan jalan atau bottle neck. Untuk anggaran berasal dari sumber bantuan Pemprov Jawa Barat sebesar Rp49 miliar.

Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso menambahkan pihaknya siap mengamankan program pemerintah tersebut, salah satunya menerapkan rekayasa lalu lintas.
(jon)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More