Peserta Mudik Gratis Pemprov DKI, Dishub: Mayoritas Wong Wonogiri
Kamis, 06 April 2023 - 12:40 WIB
JAKARTA - Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat mendata peserta mudik gratis yang telah mendaftar beberapa waktu lalu mayoritas berangkat menuju Wonogiri. Mereka nantinya akan berangkat serempak pada 17 April 2023.
”Setelah terdata, Wonogiri menjadi tujuan terbanyak,” kata Kepala Seksi Angkutan Jalan Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat, Mohammad Soleh saat dihubungi, Kamis (6/4/2022).
Dishub DKI Jakarta menyediakan sebanyak 19.200 kuota bagi masyarakat yang ingin mengikuti program mudik gratis. Pendaftaran ini sudah dibuka sejak 23-27 Maret 2023.
Tercatat ada 1.482 orang yang telah terdaftar sebagai peserta mudik gratis di wilayah Jakarta Barat.
Nantinya, peserta mudik tersebut akan berangkat menggunakan bus secara serempak pada 17 April 2023 di Monas, Jakarta Pusat.
Soleh memastikan seluruh armada sudah dilakukan ram cek untuk memastikan bus layak untuk digunakan jarak jauh. Para pengemudi juga dipastikan telah melakukan pemeriksaan kesehatan untuk memastikan mereka dapat mengendarai bus dengan fit.
”Setelah terdata, Wonogiri menjadi tujuan terbanyak,” kata Kepala Seksi Angkutan Jalan Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat, Mohammad Soleh saat dihubungi, Kamis (6/4/2022).
Dishub DKI Jakarta menyediakan sebanyak 19.200 kuota bagi masyarakat yang ingin mengikuti program mudik gratis. Pendaftaran ini sudah dibuka sejak 23-27 Maret 2023.
Tercatat ada 1.482 orang yang telah terdaftar sebagai peserta mudik gratis di wilayah Jakarta Barat.
Nantinya, peserta mudik tersebut akan berangkat menggunakan bus secara serempak pada 17 April 2023 di Monas, Jakarta Pusat.
Soleh memastikan seluruh armada sudah dilakukan ram cek untuk memastikan bus layak untuk digunakan jarak jauh. Para pengemudi juga dipastikan telah melakukan pemeriksaan kesehatan untuk memastikan mereka dapat mengendarai bus dengan fit.
(ams)
tulis komentar anda