Dimakzulkan, Ahok Ngeyel Ogah Minta Maaf

Rabu, 08 April 2015 - 09:31 WIB
Dimakzulkan, Ahok Ngeyel...
Dimakzulkan, Ahok Ngeyel Ogah Minta Maaf
A A A
JAKARTA - Kendati nantinya hasil sidang DPRD DKI menyatakan Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama harus meminta maaf, namun Ahok bersikeras tak mau melakukannya.

"Ngapain minta maaf. Seharusnya yang harus minta maaf itu yang crop (memotong) duit masukkin Rp12,1 triliun, yang beli UPS itu harus minta maaf sama warga DKI," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu (8/4/2015). (Baca: Dimakzulkan, Ahok Merasa Bersyukur)

Terkait bahasa kasar atau toilet yang dirinya ucapkan menurut Ahok dirinya sudah meminta maaf untuk hal tersebut. "Saya sudah minta maaf kalo soal bahasa toilet. Iya kan," ujar Ahok.

Menurut Ahok, kini dirinya menunggu DPRD untuk mengirimkan masalah ini kepada Mahkamah Agung (MA). Karena jika tidak ke MA maka proses angket selama ini jadi sia-sia.

"Jadi sekarang itu yang ada, solusi cuma ada satu anda (DPRD) teruskan HMP atau tidak sama sekali. Kalau anda tidak (teruskan), anda malu membuat angket," katanya.

"Makanya saya sarankan daripada DPRD malu enggak usah suruh saya minta maaf, teruskan saja hak menyatakan pendapat. Bawa ke MA saja. Kalau memang dibuktikan, jika MA menyatakan ‎saya salah, dipecat ya udah. Pecatnya kan juga kalau saya hitung-hitung prosesnya baru 2016 ya enggak apa-apa lah," tukasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3031 seconds (0.1#10.140)