Kasus UPS Mencuat, Politikus Gerindra Ini Jarang ke DPRD

Jum'at, 13 Maret 2015 - 02:35 WIB
Kasus UPS Mencuat, Politikus Gerindra Ini Jarang ke DPRD
Kasus UPS Mencuat, Politikus Gerindra Ini Jarang ke DPRD
A A A
JAKARTA - Status Kasi Sarana dan Prasarana Dikmenti Sudin Jakarta Barat Alex Usman sebagai saksi terkait kasus pengadaan Uninterruptible Power Supply (UPS) di DKI pada 2014, ternyata membuat anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Rina Aditya Sardika tidak pernah terlihat di gedung wakil rakyat tersebut.

Lalu apa hubungan antara Alex Usman dengan Rina? Belakangan diketahui mereka merupakan ayah dan anak. Sejak kasus ini mencuat Rina jarang terlihat di gedung parlemen tersebut. Rina merupakan politikus dari Partai Gerindra, dia juga memiliki banyak perusahaan.

Wakil Ketua Badan Kehormatan DPRD DKI Ongen Sangadji mengatakan, sebagai manusia biasa dirinya memaklumi ketidakhadiran Rina di rumah wakil rakyat yang terletak di Kebon Sirih, Jakarta Pusat. Sebab, apa yang menimpa orang tua kandungnya bukanlah kasus yang ringan.

Terlebih saat ini, kasus pengadaan UPS sebagai pengalihan isu dibalik kekisruhan APBD DKI 2015 palsu yang dikirim ke Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) oleh Pemprov DKI."Kita harus pahami psikologi sesorang. Dia itu anak perempuan yang pasti terpukul dengar kasus tersebut," kata Ongen di Gedung DPRD DKI Jakarta, Kamis 12 Maret kemarin.

Dengan begitu, lanjut Ongen, pihaknya belum akan memberikan sanksi apapun terkait ketidakhadiran Rina."Kami belum akan memanggilnya. Kami juga tidak tahu apa alasanya beliau tidak masuk. Pastinya kita punya toleransi lah," ungkapnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0844 seconds (0.1#10.140)
pixels