Bekasi Siapkan Rp57 Miliar untuk Pembebasan Lahan Underpass Tambun

Rabu, 25 Februari 2015 - 08:30 WIB
Bekasi Siapkan Rp57...
Bekasi Siapkan Rp57 Miliar untuk Pembebasan Lahan Underpass Tambun
A A A
BEKASI - Pemkab Bekasi mengalokasikan anggaran sebesar Rp57 miliar untuk kompensasi pembayaran tanah warga lahan dan bangunannya terkena pembangunan underpass Tambun di simpang Pasar Tambun Jalan Mekarsari–Mangunjaya.

”Anggaran itu untuk tambahan pembebasan lahan dan operasional panitia pembebasan lahan underpass Tambun seluas 1,2 hektare,” ujar Wakil Bupati Bekasi Rohim Mintareja. Menurutnya, anggaran sebesar itu berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2015.

Anggaran untuk pembebasan lahan tersebut, lanjur Rohim, dianggarkan kedua kalinya ditahun ini. Pada tahun anggaran 2014 juga dianggarkan Rp30 miliar.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bekasi ini mengaku, pembangunan underpass sudah berlangsung hingga kini oleh Kementerian Pekerjaan Umum. Bahkan, tahun ini ditargetkan pembangunan underpass itu sudah selesai dibangun.”Kami hanya siapkan lahan, pusat yang membangunnya,” katanya.

Kabid Bina Marga, Dinas Bina Marga dan Pengelolaan Sumber Daya Air (DBMPSDA) Kabupaten Bekasi, Ted Heraldi menambahkan, pembangunan sudah berlangsung mulai pintu perlintasan samping Stasiun Tambun dan anggaran pembangunannya dari APBN sebesar Rp103 miliar.

Ted menjelaskan, underpass itu merupakan program dari pemerintah pusat dengan usulan dari pemerintah daerah untuk memecah kemacetan di wilayah Tambun - Cibitung. Selain kemacetan di Tambun, underpas ini untuk mendukung megaproyek Double -Double Track (DDT).

”DDT itu untuk jalur dwiganda kereta api Manggarai-Bekasi- Cikarang yang saat ini dikerjakan PT Kereta Api Indonesia,” tambahnya. Untuk pembangunam underpass Tambun dikerjakan dalam dua tahap dengan dua tahun anggaran.

Untuk tahap pertama dianggarkan Rp45 miliar. Sedangkan tahap kedua dianggarkan sebesar Rp58 miliar dan menurut Detail Engineering Design (DED), underpas Tambun itu dibangun sepanjang 200 meter dengan lebar sekitar 38 meter.”Tahun 2016 mendatang ditarget underpass Tambun sudah bisa digunakan,” paparnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7910 seconds (0.1#10.140)