Jokowi Resmikan Pengerjaan Sodetan Kali Ciliwung

Rabu, 18 Februari 2015 - 18:17 WIB
Jokowi Resmikan Pengerjaan...
Jokowi Resmikan Pengerjaan Sodetan Kali Ciliwung
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo didampingi Gubernur DKI Basuki T Purnama dan Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PU-Pera) Basuki Hadimuljono meresmikan pengeboran sodetan Kali Ciliwung, Jakarta Timur, tadi siang.

Dengan menggunakan mobil bernopol RI 1 dan pengawalan ketat , Jokowi tiba di lokasi peresmian di Kebon Nanas, Jakarta Timur langsung disambut oleh Ahok dan Menteri PU-Pera. Ketiganya langsung melihat maket sodetan Kali Ciliwung.

Sambil melihat maket, Menteri PU-Pera memberikan keterangan kepada Jokowi bahwa pipa yang sudah dipasang berjumlah lima pipa."Sekarang bapak meresmikan pemasangan pipa yang keenam," kata Basuki Hadimuljono kepada Jokowi, Rabu (18/2/2015).

Setelah itu, Jokowi diberikan detail pengerjaan proyek itu yang dikatakan oleh Basuki Hadimuljono dikerjakan selama 24 jam dengan 13 tenaga ahli di bidang pengeboran terowongan dari Negeri Sakura. Usai diberikan penjelasan, Jokowi memencet tombol sirine untuk meresmikan pemasangan pipa keenam itu secara simbolis.

"Dengan mengucapkan Bismillah pengeboran terowongan sodetan kali Ciliwung ke Kanal Banjir Timur (KBT) dikerjakan dan diteruskan," kata Jokowi. Selanjutnya, ketiga pejabat itu menuju ke pengerjaan proyek sodetan di dalam tanah.

Mereka menaiki lift untuk turun ke bawah tanah dengan kedalaman sekira 17 meter. Mereka berada di bawah selama 10 menit, lalu kembali lagi ke atas dan meladeni awak media yang hendak tanya jawab.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1003 seconds (0.1#10.140)