Pungli di Bundaran HI, Polda Selidiki Anggotanya
A
A
A
JAKARTA - Merebaknya kabar pungutan liar terhadap angkutan umum yang memutar di Bundaran HI, Jakpus membuat polisi kebakaran jenggot. Saat ini Polda Metro Jaya mengaku sedang meneliti rekaman video pungli tersebut untuk menindak anggotanya.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Martinus Sitompul menegaskan, sampai saat ini pihaknya masih menyelidiki terkait anggota yang ada direkaman video yang diputar di media sosial Youtube.
Menurutnya, anggota yang bertugas tidak hanya dari kepolisian melainkan dari Dinas Perhubungan DKI juga ada. "Kita masih lakukan penyelidikan siapa saja anggota yang ada dalam video tersebut," katanya kepada wartawan, Jumat (6/2/2015).
Dia menegaskan, jika anggota polisi itu diketahui dan benar terlibat akan terancam sanksi. Sanksi yang diberikan bisa berupa teguran hingga pemberhentian tidak hormat.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Martinus Sitompul menegaskan, sampai saat ini pihaknya masih menyelidiki terkait anggota yang ada direkaman video yang diputar di media sosial Youtube.
Menurutnya, anggota yang bertugas tidak hanya dari kepolisian melainkan dari Dinas Perhubungan DKI juga ada. "Kita masih lakukan penyelidikan siapa saja anggota yang ada dalam video tersebut," katanya kepada wartawan, Jumat (6/2/2015).
Dia menegaskan, jika anggota polisi itu diketahui dan benar terlibat akan terancam sanksi. Sanksi yang diberikan bisa berupa teguran hingga pemberhentian tidak hormat.
(ysw)