5 Korban Pohon Maut Kebon Raya Bogor Masih Dirawat

Selasa, 13 Januari 2015 - 20:35 WIB
5 Korban Pohon Maut...
5 Korban Pohon Maut Kebon Raya Bogor Masih Dirawat
A A A
BOGOR - Sebanyak lima korban tumbangnya pohon maut di Kebon Raya Bogor (KRB) hingga kini maish menjalani perawatan di RS PMI Bogor.

"Korban yang masih menjalani perawatan tersisa lima orang. Tadi siang, dua korban sudah diperbolehkan pulang," ujar Humas RS PMI Bogor Yudha Waspada kepada wartawan Selasa (13/1/2015).

Menurut Yudha, kelima korban yang maish menjalani perawatan menderita luka berat di kepala dan patah tulang.

Sementara itu, pengelola Kebon Raya Bogor (KRB) melakukan penebangan pohon jenis agatis damara guna mengantispasi kemungkinan pohon tersebut tumbang.

Berdasarkan pantauan di KRB, ada empat pohon yang ditebang.Posisi pohon tersebut juga sejajar dengan pohon yang tumbang. Ada sekitar 15 pohon yang sama di area Astrid. Jarak antarpohon sekitar 2 sampai 3 meter.

Sebelumnya, Kepala Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Iskandar Zulkarnain, mengatakan pihaknya akan menggunakan teknologi untuk mendeteksi kesehatan pohon di KRB. ‎

Pendeteksian kesehatan pohon tersebut akan dilakukan di ke-4 kebun raya yang berada di bawah LIPI.

"Kami juga akan membuat klatering wilayah pohon berdasarkan usia dan karakteristik untuk mencegah potensi pohon tumbang," ungkapnya di RS PMI Bogor.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1065 seconds (0.1#10.140)