Kebakaran di Cilandak Akibat Korsleting

Selasa, 14 Oktober 2014 - 10:42 WIB
Kebakaran di Cilandak...
Kebakaran di Cilandak Akibat Korsleting
A A A
JAKARTA - Kebakaran Ruko depan Sekolah JIS, Cilandak diduga akibat korsleting listrik. Akibat kebakaran tersebut satu orang karyawan ruko meninggal.

Operator Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan, M. Hasan mengatakan, kebakaran tersebut di duga karena korsleting listrik.

"Di duga api berasal akibat adanya korsleting listrik. Satu ruko yang terdiri dari tiga lantai hangus terbakar," kata Hasan saat dihubungi Sindonews, Selasa (14/10/2014).

Hasan menyatakan, akibat kebakaran yang terjadi itu. Kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

"Ada satu karyawan yang meninggal, kemungkinan sedang tertidur pulas sehingga tak sempat menyelamatkan diri," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, Ruko di Jalan Terogong Raya, Cilandak, Jakarta Selatan ludes di lalap si jago Merah. Ruko tersebut berada tepat di depan Sekolah JIS.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0899 seconds (0.1#10.140)