Jalan Seperti Kolam Ikan Lele, Warga Cikarang Lakukan Blokade Jalan
A
A
A
BEKASI - Ratusan warga memblokade Jalan Raya Yos Sudarso, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, yang kondisinya rusak berat.
Dengan cara menanam pohon pisang, ratusan warga ini meminta Pemkab Bekasi segera memperbaiki rusaknya jalan tersebut.
Salah satu warga, Armen (23) mengatakan, kerusakan sudah terjadi lebih dari sebulan lalu dengan panjang jalan yang rusak 200 meter.
”Kami kesal, jalan itu rusak berat dan berlubang, ditambah banjir mengenangi jalan tersebut setiap harinya dan tidak bisa dilintasi oleh warga. Ini seperti kolam ikan lele,” ujarnya saat ditemui Sindonews di lokasi Rabu (13/8/2014).
Akibat aksi blokade warga tersebut, kemacetan panjang terjadi. Petugas Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bekasi Kabupaten diterjunkan untuk melakukan rekayasa arus lalu lintas.
Petugas mengalihkan kendaraan dari Terminal Kalijaya, diarahkan ke Jalan Martadinata atau ke Jalan Fudholi lalu tembus ke Jalan Pilar Cikarang.
Wakil Bupati Bekasi Rohim Mintareja mengatakan, Jalan Yos Sudarso merupakan kewenangan dari Pemerintah Pusat. Karena itu, dia mendesak agar segera dilakukan perbaikan.”Kami sudah memberitahukan kondisi jalan agar segera diperbaiki, melalui Dinas Bina Marga,” katanya.
Dengan cara menanam pohon pisang, ratusan warga ini meminta Pemkab Bekasi segera memperbaiki rusaknya jalan tersebut.
Salah satu warga, Armen (23) mengatakan, kerusakan sudah terjadi lebih dari sebulan lalu dengan panjang jalan yang rusak 200 meter.
”Kami kesal, jalan itu rusak berat dan berlubang, ditambah banjir mengenangi jalan tersebut setiap harinya dan tidak bisa dilintasi oleh warga. Ini seperti kolam ikan lele,” ujarnya saat ditemui Sindonews di lokasi Rabu (13/8/2014).
Akibat aksi blokade warga tersebut, kemacetan panjang terjadi. Petugas Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bekasi Kabupaten diterjunkan untuk melakukan rekayasa arus lalu lintas.
Petugas mengalihkan kendaraan dari Terminal Kalijaya, diarahkan ke Jalan Martadinata atau ke Jalan Fudholi lalu tembus ke Jalan Pilar Cikarang.
Wakil Bupati Bekasi Rohim Mintareja mengatakan, Jalan Yos Sudarso merupakan kewenangan dari Pemerintah Pusat. Karena itu, dia mendesak agar segera dilakukan perbaikan.”Kami sudah memberitahukan kondisi jalan agar segera diperbaiki, melalui Dinas Bina Marga,” katanya.
(whb)