Korsleting, Gedung Kemenkeu Terbakar

Jum'at, 25 Juli 2014 - 09:14 WIB
Korsleting, Gedung Kemenkeu Terbakar
Korsleting, Gedung Kemenkeu Terbakar
A A A
JAKARTA - Diduga akibat korsleting listrik, tiga ruangan di Gedung kementerian Keuangan (Kemenkeu) di Jalan Dr Wahidin Raya, Jakarta Pusat terbakar. Kebakaran berhasil diatasi 30 menit kemudian setelah petugas mengerahkan 23 unit mobil pemadam.

Kasie Operasional Sudin Damkar Jakpus, Sudarno menjelaskan, kebakaran terjadi sekitar pukul 04.16 wib, Jumat (25/7/2014) dinihari tadi.

Api yangdiduga berasal dari korsleting listrik melalap tiga ruangan di Gedung RM Notohamiprojo Radius Prawiro, Kemenkeu.

"Asal api dari arus pendek listrik, api hanya melalap ruangan dapur, koperasi, dan perpustakaan," terangnya.

Begitu mendapat laporan, Sudin Damkar Jakpus langsung mengerahkan 23 unit mobil pemadam kebakaran.

"Api dapat diatasi 30 menit kemudian. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini," terangnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5173 seconds (0.1#10.140)